Lloris Diharapkan Meredam Robben

Rabu, 21 April 2010 – 13:34 WIB
Foto: Panoramic.
MUNCHEN - Hugo Lloris menjadi salah satu kunci sukses Olympique Lyon, saat mengatasi Girondins Bordeaux di perempat final dua pekan laluTerutama di leg kedua, ketika Bordeaux hanya menang tipis 1-0 di kandangnya sendiri

BACA JUGA: Kejuaraan Dunia Kembali ke Wembley

Saat itu, dalam kondisi leading 3-1, Lloris memastikan Maroeuane Chamakh dkk tidak bisa memetik lebih dari satu gol.

Ya, seandainya Bordeaux menang 2-0 saja, Lyon dipastikan tersingkir karena kalah gol away
Nah, nyatanya penjaga gawang belia itulah yang menggagalkan semua upaya Bordeaux mencetak gol kedua

BACA JUGA: Bermain Dominan, Inter Taklukkan Barca

Tercatat, dia membuat tiga penyelamatan penting dan membuat mimpi timnya tetap terjaga.

Kini, Lloris kembali menjadi tumpuan harapan Lyon dalam meredam serbuan para penyerang Bayern Munchen dini hari nanti
Bukan tugas mudah, mengingat pelatih Louis van Gaal diprediksi bakal menerjunkan skema full ofensif, demi mengejar gol sebanyak mungkin di kandang.

Tantangan terbesar Lloris bakal datang dari Arjen Robben

BACA JUGA: Kelelahan, Nadal Absen di Barcelona

Gelandang serang Die Roten - sebutan Bayern - asal Belanda itu sedang on fireDi Liga Champions, dia membuat gol penentu lolosnya Bayern di kandang Manchester United dua pekan laluSedangkan di Bundesliga, dia baru membuat hattrick kala Bayern membabat Hanover 7-0 Sabtu malam lalu.

"Dia sedang mengalami musim yang luar biasaDia mencetak banyak gol yang atraktif dan menentukan kemenangan timTiap gol selalu lebih bagus daripada sebelumnya," papar Van Gaal, seperti dilansir EarthTimes.

Bagi Lloris sendiri, ini adalah kompetisi tertinggi yang pernah dicapaiSecara mental, banyak yang bilang bahwa kiper 23 tahun itu belum cukup matangTermasuk sebenarnya pelatihnya sendiri, Claude PuelNamun, setelah melihat aksinya di leg kedua perempat final lalu, Puel optimistis Lloris mampu membendung tembakan-tembakan Robben.

"Di perempat final, Hugo lagi-lagi datang dengan penyelamatan yang kami butuhkanSaya kira dia sudah pantas bermain di level tinggi seperti semifinal Liga ChampionsDia adalah kiper yang mampu membuat perubahan," papar Puel, seperti dikutip Soccernet.

Bahkan, dengan Lloris, mantan pelatih Monaco itu optimistis timnya bakal mampu menembus final"Dengan penjaga gawang yang hebat seperti dia, kami bisa mencapai tempat-tempat yang awalnya tidak terjangkauMisalnya, final Liga Champions," tegas Puel pula(na/ito/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bolt Manfaatkan Diamond League


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler