Long March Buruh Pendukung Prabowo-Hatta Tiba di Purwakarta

Rabu, 11 Juni 2014 – 12:47 WIB

jpnn.com - Massa buruh yang tergabung dalam Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) mendukung Prabowo Subianto-Hatta Rajasa tiba di Karawang, Jawa Barat.

"Pagi ini, para buruh yang melakukan aksi long march telah memasuki pos pertama Bandung-Jakarta yaitu Purwakarta," kata Presiden KSPI/Koordinator Rumah Indonesia, Said Iqbal, melalui siaran persnya di Jakarta, Rabu (11/6).

BACA JUGA: Anggoro Sebut MS Kaban Menteri Pengecut

Diperkirakan tiba di Tugu Proklamasi, Menteng, Jakarta, pada Jumat (13/6) mendatang. Selama perjalanan menuju Jakarta, kata dia, para buruh terus menyosialisasikan Sepuluh Tuntutan Buruh dan Rakyat (Sepultura) yang menjadi komitmen capres dan cawapres nomor urut 1, Prabowo-Hatta.

Di dalam Sepultura tersebut, menurut Said, harapan besar seluruh buruh dan rakyat Indonesia untuk mewujudkan negara yang sejahtera.

BACA JUGA: Anggoro Widjojo Akui Pernah Bertemu MS Kaban

"Hal ini (Sepultura) semata bukanlah hanya tuntutan besar kami atas rezim upah murah yang selama ini kami alami. Tetapi, jauh melebihi itu adalah sebuah hal besar yang memang sudah menjadi hak buruh pada khususnya dan Rakyat Indonesia pada umumnya," katanya.

"Long march ini kami lakukan demi "Menuju Indonesia BerMartabat," katanya. (wid/rmo/jpnn)

BACA JUGA: Dukung Prabowo, Ali Masykur Musa Dilaporkan ke Majelis Etik BPK

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jokowi-JK Menang Telak di Isu Sektor Perumahan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler