Lorenzo Pellegrini Kecewa Italia Tersingkir di UEFA Nations League

Kamis, 07 Oktober 2021 – 14:39 WIB
Pemain timnas Italia, Lorenzo Pellegrini saat berkostum AS Roma. Foto: (AS Roma)

jpnn.com - Italia gagal melaju ke babak final UEFA Nations League saat menghadapi Spanyol di babak semifinal. Bertanding di San Siro, Kamis (7/10) dini hari WIB, Italia kalah dengan skor 1-2 dari Spanyol.

Dua gol kemenangan Spanyol dicetak oleh Ferrran Torres pada menit ke-17’ dan 45+2’. Adapun satu gol Italia oleh Lorenzo Pellegrini pada menit ke-83’.

BACA JUGA: UEFA Nations League Italia vs Spanyol: Prediksi, Jadwal, dan Head to Head Kedua Tim

Pada pertandingan tersebut, Gli Azzurri harus bermain dengan 10 pemain usai Leonardo Bonucci dihadiahi kartu merah pada menit ke-42'.

Usai laga, pencetak satu gol Italia ke gawang Spanyol yakni Lorenzo Pellegrini mengaku kecewa timnya kalah dari La Furia Roja.

BACA JUGA: Roberto Mancini Menyesalkan Insiden Kartu Merah Leonardo Bonucci

Tidak hanya kecewa karena timnya kalah. Pemain asal klub AS Roma itu juga sangat menyesal rekor 37 laga tidak terkalahkan Italia akhirnya sirna.

Menurut Pellegrini, Gli Azzurri tidak layak kalah karena sepanjang pertandingan meski bermain dengan 10 pemain, Italia tampil lebih baik dari segi penyerangan.

BACA JUGA: Diberi Tumpangan Tidur, SA Malah Berbuat Jahat, Terlalu!

“Kami tidak layak kalah, sepanjang pertandingan kami masih bisa unggul. Bahkan ketika bermain dengan 10 pemain,” ungkap Pellegrini dilansir dari RAI Sport.

Pellegrini tidak memungkiri bahwa dikeluarkannya Bonucci dari pertandingan menghambat skema bermain Italia.

“Sekali lagi kami kecewa, kami tidak bisa bermain dengan sangat baik. Kartu merah itu juga turut membuat kami kurang bermain dengan baik pada pertandingan ini,” pungkas Pellegrini.

Dua gol Ferran Torres memupus harapan Italia mengawinkan gelar EURO 2020 dengan UEFA Nations League.

Tidak hanya itu, rekor 37 laga tidak terkalahkan Italia juga terhenti usai dilumat skuad Luis Enrique.

Kemenangan lawan Italia membuat Spanyol berhak lolos ke babak final dan menunggung pemenang laga antara Belgia melawan Prancis. (raisport/mcr16/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mengaku Bisa Usir Jin, SA Minta Mama Muda Pakai Sarung, Hemm


Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler