Luncurkan Produk Anyar, Panasonic Targetkan 300 ribu unit TV Terjual

Rabu, 20 April 2016 – 18:00 WIB
Panasonic Gobel Indonesia meluncurkan produk TV Viera 4K Pro dengan Hexa Chroma Drive. Foto Humas Panasonic Gobel Indonesia

jpnn.com - JAKARTA - Panasonic Gobel Indonesia meluncurkan produk teranyarnya, TV Viera 4K Pro dengan Hexa Chroma Drive. Produc Manager Panasonic Gobel Indonesia, Erwin Liem menargetkan penjualan pada tahun ini bisa meningkat hingga 50 persen menjadi 300 ribu unit. Target itu diyakini bisa tercapai karena Panasonic menghadirkan TV Viera 4K Pro dengan 21 model.

"Dengan kehadiran 21 model dari Panasonic, maka kami akan menyasar semua kalangan, mulai dari segmen bawah hingga segmen atas. Makanya kami berani memasang target penjualan tahun ini meningkat hingga 50 persen menjadi 300 ribu unit," kata Edwin di Jakarta, Rabu (20/4).

BACA JUGA: Geser Pintu Perdagangan ke Indonesia Timur

Saat ini, sambung Erwin, pangsa pasar TV flat di Indonesia mencapai 40 persen, sedangkan sisanya masyarakat masih memakai TV tabung. Dengan kahadiran produk baru dari Panasonic ini, maka diharapkan bisa mengambil market share hingga 60 persen.

"Karena produk yang baru ini akan memberikan mutu atau kualitas gambar yang jauh lebih bagus dari produk sebelumnya. Kami berharap masyarakat yang ada di perkotaan dan pedesaan bisa beralih ke TV flat, apalagi dengan hadirnya 21 model TV dari Panasonic, tinggal disesuaikan dengan kebutuhan dan keuangannya," papar Edwin.

BACA JUGA: Pesan Pak JK Saat Membuka INACRAFT 2016

Produk baru ini kata Edwin, mempunyai banyak keunggulan yang tidak dimlilki TV lain. Yakni enam warna akan menampilkan gambar dengan kecerahan yang luar biasa, kepekatan dan gradasi warna hitam yang optimal serta warna yang menakjubkan sehingga tidak ada warna yang tertinggal.

Selain itu keunggulan lain yakni, smart feature memilliki firefox OS dan Netflix. Dengan teknologi ini akan memudahkan dalam mengakses fitur smart setiap hari. Ditambah, desain dan interior yang menarik, menambah seni serta memberi nilai tambah bagi konsumen. (chi/jpnn)

BACA JUGA: Suzuki Buka Outlet Pertama Selama 2016

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Saran Penting Hermawan Kartajaya untuk Menangkan MEA


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler