Mako Brimob Mencekam, Ahok Sudah Diamankan, ke Mana?

Kamis, 10 Mei 2018 – 04:33 WIB
Penjagaan ketat di area sekitar Mako Brimob. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto memastikan eks Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok saat ini dalam kondisi aman.

Pasalnya, tim di lapangan telah memindahkan Ahok dari Rutan Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat ke lokasi yang lebih aman.

BACA JUGA: Rusuh di Mako Brimob Sudah Mendunia

Pengamanan dilakukan karena tiga dari enam blok dalam rutan telah dikuasai teroris. Ditambah lagi saat ini masih dilakukan upaya negosiasi.

"Untuk Pak Ahok sudah kami amankan," ujar Setyo kepada wartawan, Rabu (9/5) malam.

BACA JUGA: Berita Terkini: Bripka Iwan Dibebaskan dari Mako Brimob

Namun, saat ditanya di mana lokasi pastinya Ahok diungsikan, Setyo tak bisa menyampaikannya. Dia berdalih tidak mengetahui secara persis keberadaan Ahok.

“Belum tahu, tapi yang pasti di blok A, B dan C itu dikuasai,” imbuh dai.

BACA JUGA: Benarkah Ini Rekaman Sandera di Mako Brimob, Sakratulmaut?

Setyo juga meminta doa agar seluruh tahanan, termasuk Ahok dalam kondisi baik.

"Semoga (aman). Ya kami berdoa karena yang bisa menjamin (keselamatan) siapa," tandas dia. (mg1/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polisi Petakan Kelompok Teroris di Rutan Mako Brimob


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler