Malam-Malam Polisi Hentikan Pikap Putih, Langsung Digeledah, Isinya Ya Ampun…

Jumat, 18 Maret 2022 – 19:59 WIB
Polres Sukoharjo menggelar operasi pekat. dok: Antara

jpnn.com, SUKOHARJO - Polres Sukoharjo menggelar operasi penyakit masyarakat (pekat) dalam rangka penertiban jelang Ramadan 2022.

Kasat Narkoba Polres AKP Paryudi mengatakan pihaknya menggelar operasi di Jalan Sukoharjo Wonogiri tepatnya di Desa Nguter, Jawa Tengah pada Kamis (17/3) malam.

BACA JUGA: Polres Sukoharjo Bekuk Komplotan Garong Lintas Provinsi

Menurut dia, di lokasi tersebut pihaknya menemukan pikap putih yang mengangkut minuman keras jenis ciu.

"Kami menyita 180 liter minuman beralkohol dan mengamankan pemiliknya berinisial BK (18), warga Paragupito Wonogiri,” kata Paryudi kepada wartawan, Jumat (18/3).

BACA JUGA: Pengakuan Pemilik Home Industri Ciu Ilegal, Belajar dari Mana?

Perwira pertama Polri itu menyebut BK kini diperiksa di Polres Sukoharjo. BK bakal dilakukan pembinaan, pendataan, dan tindak pidana ringan (tipiring).

“Barang bukti selanjutnya dibawa ke Polres Sukoharjo untuk dimusnahkan,” tegas dia.

BACA JUGA: Teringat Istri Teman Saat Minum Ciu, Sudah Telanjang, Hampir Saja

Paryudi menuturkan pengungkapan ini berawal dari keresahan masyarakat tentang adanya peredaran minuman keras.

Pihak kepolisian kemudian melakukan penyelidikan dan menghentikan sebuah pihak putih mencurigakan di jalan.

"Kami melakukan penyelidikan dan ternyata benar,” tegas Paryudi.

Kepolisian pun mengimbau kepada masyarakat agar tidak menjual minuman keras atau minuman beralkohol, apalagi jual obat-obatan terlarang.

“Kami akan menindak tegas, karena minuman yang memabukkan itu, dapat menimbulkan hal-hal yang mengganggu ketertiban umum,” pungkas dia. (antara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 5 Pelaku Begal Aipda Edi Ditangkap, Uang Jual Motor untuk Beli Alkohol, Astaga


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler