Malas, PNS Tidak Terima THR

Minggu, 14 Agustus 2011 – 08:03 WIB

PADANGBOLAK- PNS di lingkungan Pemkab Padang Lawas Utara (Paluta), Sumatera Utara jangan terlalu optimis bisa menerima tambahan penghasilan berupa Tunjangan Hari Raya (THR)  pada akhir Agustus mendatangSebab, PNS yang dinilai malas tidak akan menerima dana tambahan penghasilan tersebut

BACA JUGA: Kritis, Dua Pendaki Ciremai Dievakuasi



“Pegawai malas untuk apa diberikan tambahan?” kata  Plt Sekretaris Daerah (Sekda) Paluta Husni Afgani Hutasuhut, ketika dikonfirmasi METRO TAPANULI (Grup JPNN), Sabtu (13/8).

Katanya, hal ini menyusul hasil evaluasi yang menunjukkan sejumlah pegawai yang malas dan tidak memenuhi kecakapan untuk menerima tambahan penghasilan di masing-masing instansi
Informasinya, tidak sedikit pegawai yang kerjanya malas-malasan dan jarang ke kantor.

Sebelumnya, sekitar 3.600-an PNS di Paluta dipastikan menerima tambahan penghasilan yang disesuaikan dengan tingkat eselon pada akhir Agustus

BACA JUGA: Usai Tarawih, Musala Terbakar

Besaran tambahan penghasilan yang diterima berkisar Rp750 ribu hingga Rp1 juta per orang
Pembayaran tambahan penghasilan (TP) ini bersumber dari APBD 2010

BACA JUGA: Rusak Rumah Warga, Anggota Brimob Dilapor ke Polda

Dan, diberikan berdasarkan pertimbangan dalam meningkatkan kesejahteraan umum para pegawai

Husni Afgani Hutasuhut menyebutkan, tambahan penghasilan yang diberikan kepada pegawai ini, berdasarkan pertimbangan objektif dan kinerja terhadap para pegawai.

“Tunjangan yang diberikan disesuaikan dengan kinerja dan absensi kehadiranJika dalam satu bulan pegawai bersangkutan tidak hadir, maka tunjangan kinerja akan dikurangiSetiap hari, PNS terus dievaluasi sehingga pembagian tambahan penghasilan dihitung berdasarkan kinerjanya,” tegasnya.

Saat ditanya berapa jumlah yang akan diterima para PNS, Husni yang juga menjabat Kepala Dispenda Paluta ini, menerangkan, tunjangan tambahan penghasilan itu diberikan bervariasi sesuai golongan dan jabatan PNS.

Beberapa pegawai yang ditanyai soal tambahan penghasilan mengaku belum mendengar kabar itu dengan jelasYang jelas, para pegawai sangat menginginkan dana tersebut untuk memenuhi berbagai kebutuhan jelang lebaran“Kami belum tahu pasti apakah ada atau tidakHanya, jika diberikan tentu saja kami senang dan akan lebih terbantu saat lebaran,” ucap sejumlah PNS(thg)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kawah Sebarkan Gas, Status Papandayan Ditingkatkan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler