Malinda Akui Sayang, Andhika Jaim

Berjumpa Setelah Sepuluh Bulan Berpisah

Jumat, 11 November 2011 – 07:10 WIB

JAKARTA - Sepuluh bulan terpisahkan karena menjalani proses penyidikann, Inong Malinda Dee dan Andhika Gumilang akhirnya bertatap muka di depan majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan kemarin (10/11)Malinda menjadi saksi untuk Andhika yang jadi terdakwa money laundering dan pemalsuan indentitas

BACA JUGA: Suara untuk Komodo Menurun



Suami-istri siri berselisih usia 27 tahun (Malinda 49 tahun, Andhika 22 tahun) itu datang ke pengadilan dalam waktu berbeda
Sekitar pukul 11.30 Andhika datang terlebih dahulu diikuti Malinda setengah jam kemudian

BACA JUGA: 11-11-2011, Parade Nusantara Gelar Aksi Serentak di Jawa

Kendati mereka berdua merupakan pasangan suami istri, jaksa tidak mencampur mereka dalam ruang yang sama saat menunggu sidang


Mereka berdua ditempatkan di ruangan yang berdampingan

BACA JUGA: BKN Duga Hanya Untuk Alihkan Perhatian

Andhika di ruang penitipan anak sedangkan Malinda di ruang Bapas (Balai Pemasyarakatan)Kedua ruangan itu dipisahkan dinding kayu dengan satu pintu penghubungPengacara Andhika bolak-balik minta agar pintu itu dibukaTapi, jaksa menolak mentah-mentah"Selama saya yang mengawal mereka, jangan harap pintu itu dibuka," kata salah seorang jaksa berbisik kepada Jawa Pos.

Meskipun terpisahkan oleh dinding kayu, bukan berarti Andhika dan Malinda tak bisa berbincangSaat dibawa masuk ke ruang Bapas, Malinda sempat curi-curi pandangMalinda juga beberapa kali menanyakan kabar Andhika dengan suara agak lantang agar bisa melewati dinding pemisahBegitu pula Andhika

"Dika (Andhika, Red.), kabarnya bagaimana"? tanya Malinda lembut"Kabar baik, buIni ada makanan," jawab Andhika sambil cengengesanLelaki kelahiran Medan itu lantas menyerahkan bungkusan kepada salah seorang petugas PN yang mengantarkan tas kresek kepada Malinda.

Tidak seperti biasanya, Andhika kali ini tampil lebih dewasaDia mengenakan batik lengan panjang dengan celana hitam model pensilTopi pet tetap dibawa meskipun lebih banyak dipegang daripada dipakai"Nggak ketemu ibu (Malinda, Red.) langsung tidak apa-apaKita kan ngomongnya pakai hatiSedap, sesuatu banget lah," kata Andhika lantas terkekeh.

Perbincangan dengan pembatas dinding berlangsung cukup lamaHampir sejam mereka saling berbicaraKebanyakan tentang hal-hal pribadi seperti kesehatan, perasaan, dan bersabar menghadapi cobaanUntuk proses hukum, pengacara Andhika yang harus hilir mudik berkoordinasi dengan pengacara Malinda.

Hubungan Malinda dan Andhika sempat menjadi pertanyaan ketua majelis hakim YonismanDalam persidangan, dia mempertanyakan apakah Andhika adalah suami Malinda yang sahJika dia adalah suami sah, Malinda harus menunjukkan surat nikah sebagai bukti

Malinda menggelengPerempuan kelahiran Pangkal Pinang, Kepulauan Riau, itu baru mengakui bahwa pernikahannya dilakukan secara siriDia juga mengklaim pernikahannya sah secara agama meski tidak dicatatkan di Kantor Urusan Agama (KUA)"Saya masih sayang dengan terdakwa," kata Malinda lirih menjawab pertanyaan pengacaraAndhika hanya menunduk diam.

Mantan Relationship Manager Citibank cabang Landmark itu menuturkan, hubungannya dengan suami resminya, Adus Ali, sudah berakhir sejak2007Dia mengklaim bahwa Adus telah melakukan talak kepada dirinyaTidak jelas, apakah itu baru talak satu atau sudah talak tigaNamun, proses hukum perceraian dia dan suaminya sedang berjalan"Saya tidak ada keinginan untuk kembali lagi," katanya.

Selama persidangan, Malinda terlihat lugas mengakui hubungannya dengan AndhikaDia juga mengungkapkan bahwa semua aliran dana yang dia berikan untuk Andhika adalah murni karena rasa sayang"Adalah kewajiban saya sebagai istri untuk membantu suamiApalagi dia kan belum punya pekerjaan tetapSinetron dan iklan tidak setiap hari ada," katanya.

Jika Malinda sangat lugas mengakui perasaannya, Andhika justru terlihat jaim (jaga image)Saat mereka berdua harus mendekat ke meja majelis hakim untuk melihat bukti transaksi, dia terlihat menghindarDia seperti menjaga jarak beberapa langkah dari MalindaKetika namanya beberapa kali disebut, Andhika terlihat menundukkan kepala.

Dalam sidang kemarin, semakin kentara Malinda berupaya pasang badan membela AndhikaDia menegaskan bahwa Andhika tidak tahu menahu asal duit yang dia berikanDia berdalih bahwa mobil mewah Hummer H3 putih yang dia belikan untuk Andhika sejatinya tidak khusus untuk kekasihnya ituMobil tersebut terkadang dia pakai sendiri, kadang Andhika yang menggunakanTapi, Malinda tidak bisa berkelit saat majelis hakim bertanya apakah mobil tersebut atas nama Andhika

"Mobil tersebut atas nama AndhikaTapi di BPKB (Buku Pemilik Kendaraan Bermotor, Red.) saya tidak tahu nama siapaSoalnya masih di leasing karena mobil itu masih saya cicilBelum setahun cicilannya," kata Malinda(aga)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Antisipasi Merembet ke Jakarta


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler