Malinda Belum Terbukti Terlibat Money Laundry

Selasa, 05 April 2011 – 16:04 WIB
JAKARTA - Tersangka penggelapan uang nasabah Citibank, Malinda Dee, saat ini kasusnya masih dikembangkan Mabes PolriNamun kepada wartawan di Jakarta, Selasa (5/4), Kapolri Jenderal Timur Pradopo mengatakan bahwa belum ada indikasi uang nasabah yang ditilap Malinda berasal dari pencucian uang, atau money laundry hasil korupsi.

"Sementara dari hasil pemeriksaan, belum ada yang mengarah ke sana (money laundry)

BACA JUGA: Identitas Umar Patek Belum Jelas

Tapi nanti tetap kita lihat perkembangannya bagaimana," kata Timur.

Saat ini, jelas Kapolri, Mabes Polri terus mendalami kasus yang diperkirakan melibatkan orang dalam Citibank selain Malinda Dee
Selain itu, masih dikembangkan juga modus operandi hingga Malinda Dee bisa menilap setumpuk rupiah dari para nasabah kelas elit tersebut.

"Masih dikonfirmasi dari hasil penyelidikan sebelumnya

BACA JUGA: Wako Tomohon Palsukan KTP dan KK

Sehingga nanti kita bisa membuat masalah ini lebih terang
Apa saja pelanggaran tersangka

BACA JUGA: Tahun Ini, Program Rumah Murah Direalisasikan

Saya kira, itulah yang harus kita lengkapi dulu sekarang," kata Timur.

Timur mengakui, tidak tertutup kemungkinan, sistem pengamanan nasabah di Citibank juga menjadi tolak ukur pengembangan kasus Malinda DeeUntuk itulah katanya, Mabes Polri masih harus bekerja ekstra untuk pengungkapan kasus ini.

"Saat ini, penyelidikan masih belum tuntas semuanyaJadi masih harus kita telisik lagi, bagaimana sistem pengamanannyaYang penting diselamatkan dulu dana yang diselewengkan itu," kata Timur(afz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lepas Rumah Sakit, Syaukani Dipindah ke Kondominium


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler