Mangkir, Mantan Exco PSSI Bakal Dijemput Paksa Satgas

Minggu, 06 Januari 2019 – 14:07 WIB
Ilustrasi PSSI. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Satgas Antimafia Bola segera meminta keterangan dari mantan anggota Executive Committee PSSI Hidayat perihal pengaturan skor.

Nama Hidayat muncul setelah disebut oleh Manajer Madura FC Januar Herwanto.

BACA JUGA: Pengaturan Skor PSS vs Madura FC Segera Naik Status?

Januar mengaku dihubungi oleh Hidayat agar timnya mengalah saat bertanding melawan PSS Sleman.

Satgas sendiri sebenarnya sempat memanggil Hidayat. Namun, Hidayat tidak memenuhi panggilan Satgas Antimafia Bola.

BACA JUGA: Posisi PSS Sleman Promosi ke Liga 1 Bisa Terancam

"Kalau sudah naik di penyidikan tentunya pro justisia, mana kala tidak hadir, aturan lain bermain lagi. Penyidik berwenang untuk melakukan panggilan paksa atau penjemputan," ujar Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri Kombes Syahar Diantono, Sabtu (5/1).

Sampai saat ini kasus yang melibatkan laga PSS Sleman versus Madura FC pada kompetisi Liga 2 2018 masih berada dalam tahap penyelidikan.

BACA JUGA: Ratu Tisha Jelaskan Prosedur PSSI ke Satgas Antimafia Bola

Menurut Syahar, dalam waktu dekat pihaknya akan menaikkan status kasus ini menjadi penyidikan.

“Jadi, penyidikan dulu baru akan ada penetapan tersangka," kata Syahar.  (isa/jpc/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PT LIB Klaim Satgas Antimafia Bola Cuma Minta Keterangan


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler