Massa Bagian Ambisi Besar Williams

Rabu, 13 November 2013 – 04:45 WIB
Felipe Massa. Getty Images

jpnn.com - GROVE - Spekulasi seputar masa depan Felipe Massa selepas hengkang dari Ferrari berakhir. Pembalap asal Brasil itu memastikan masih akan berkompetisi di Formula 1 untuk musim depan. Massa akhirnya memutuskan masa depannya untuk bergabung dengan tim Williams.

Tak disebutkan berapa lama dia akan memperkuat tim yang musim depan kembali memakai mesin Mercedes itu.Tapi, pihak Massa maupun Williams sama-sama menyebutkan kontrak tersebut berlangsung multi-year alias lebih dari satu tahun.

BACA JUGA: Bulan Berkah Pantilimon

Dengan kesepakatan tersebut, Massa akan menggantikan posisi Pastor Maldonado yang kontraknya tak diperpanjang. Sementara, Williams masih mempertahankan Valtteri Bottas yang dipromosikan dari ajang GP3 sejak musim 2012.

"Ketika saya masih kecil saya selalu bermimpi membalap untuk Ferrari, Williams atau McLaren. Saya senang bisa melakukan penandatanganan dengan ikon lain dalam olahraga ini seperti waktu saya bersama Ferrari," ujar Massa sebelum bertemu para karyawan Williams di pabrik perakitannya di Grove, Inggris tengah, seperti dilansir Autosport.

BACA JUGA: Duo Mali Segera Perkuat Persib Bandung

Massa, yang kini berusia 32 tahun memutuskan untuk tak memperpanjang kontrak bersama Ferrari. Dia bersama tim berlambang Kuda Jingkrak itu sejak 2006 dan telah memenangi 11 balapan F1.

Catatan terbaik Massa bersama Ferrari terjadi pada musim 2008. Massa nyaris menjadi juara dunia F1 pada musim itu. Sayangnya, di akhir musim perolehan poinnya kalah satu poin dari pembalap Inggris, Lewis Hamilton, yang akhirnya tampil sebagai juara dunia.

BACA JUGA: Persib Bandung Fokus Latihan Fisik Jelang Unifikasi

Bergabungnya Massa ke Williams mengikuti jejak para pembalap Brasil terdahulu. Dalam daftar di antaranya juara dunia tiga kali mendiang Ayrton Senna, Nelson Piquet, Rubens Barrichello hingga Bruno Senna. "Turut menyenangkan bila mengingat bahwa beberapa pembalap Brasil juga bergabung dengan Williams dan memiliki ikatan yang kuat dengan tim," tambah Massa.

Team principal Williams Frank Williams mengakui kesepakatan tersebut memberi banyak keuntungan pada timnya. Terutama masalah pengalaman yang membuatnya bakal jadi partner pas untuk Bottas.

"Dia (Massa) merupakan bakat yang luar biasa dan petarung sejati di sirkuit. Dia juga membawa banyak pengalaman karena kami memulai babak baru dalam cerita kami," ujar Williams.

Sebelumnya, Ferrari telah mengumumkan merekrut juara dunia 2007, Kimi Raikkonen, yang mengakhiri kontraknya dengan Lotus-Renault, sebagai pengganti Massa. Di lain pihak, Maldonado sebenarnya menjadi sosok penting bagi Williams karena mampu membawa perusahaan minyak asal Venezuela, PDSVA sebagai sponsor, sejak didatangkan pada 2011 lalu. Namun, Maldonado mengaku frustasi karena hanya mampu mengoleksi satu poin sepanjang balapan musim ini.

Sementara itu, Deputy Team Principal Williams, Claire Williams, mengungkapkan bergabungnya Massa menjadi bukti ambisi besar yang ditanamkan timnya menjelang musim baru. Mereka telah bekerja keras sepanjang tahun ini untuk menata tim menjadi penantang juara dunia. "Kami sudah melakukan banyak pekerjaan tahun ini dan kami ingin mengatakan pada dunia mengenai ambisi kami. Williams tak puas hanya berada di posisi kesembilan," tegas Claire.

Dalam usaha untuk mengembalikan kejayaan Williams, tim sudah menjalin kesepakatan untuk kembali memakai mesin Mercedes setelah dalam beberapa tahun terakhir mengadopsi mesin Renault. Lalu, mereka merekrut Pat Symond sebagai direktur teknis yang baru. Pria Inggris tersebut sudah mencicipi banyak gelar juara bersama Michael Schumacher dan Fernando Alonso di Benetton-Renault.

"Dengan perubahan besar pada regulasi F1 musim 2014, saya harap pengalaman saya sangat berguna membantu tim dalam usahanya melalui masa sulit. Sejak mengawali karir, saya tak ingat lagi berapa banyak perubahan regulasi. Saya siap untuk memulai kerja dengan Williams," tegas Massa. (ady)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jersey Persib Bandung Berubah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler