Masuk ke Kos Cewek, Dihajar Massa

Selasa, 17 Agustus 2010 – 10:56 WIB

BANDA ACEH – Gara-gara masuk ke kamar teman ceweknya tengah malam, seorang mahasiswa, Rol (24) warga Meulaboh, Aceh Selatan terpaksa menjalani perawatan intensif di rumah sakitTubuhnya babak belur dihajar warga yang tinggal di sekitar kos Ani (21), teman Rol itu

BACA JUGA: Ibu Bantai Anaknya dengan Kapak

Berdasarkan pengakuan Ani, Rol memang sempat tidur di sampingnya
Hanya saja, kata Ani, dia bersama Rol tak melakukan apa-apa di malam bulan Ramadan, Senin (15/8) dini hari itu.

“Saya tidak melakukan apapun dengan dia, saya juga tidak tahu bila dia dating ketempat kos saya,” kata Nia, sambil menundukkan kepalanya

BACA JUGA: Si Hidung Belang Sembunyi di Bawah Ranjang

Nia yang memiliki KTP Citayam, Depok, Jawa Barat ini tetap bersikukuh menyatakan kepada petugas penyidik WH bahwa dirinya tidak berbuat apapun pada malam tersebut


Namun dia mengaku bahwa Rol sempat tidur disampingnya

BACA JUGA: Tertangkap Mesum Jelang Sahur

Pada saat digerebek warga Ani menceritakan bahwa waktu itu dirinya dan Rol langsung panik mendengar ada keramaian dari luar, sehingga pacarnya mencoba untuk melarikan diri, namun tidak berhasil”Saya juga sempat terkena pukulan di kepala,” akunyaAni mengaku kenal Rol lima bulan lalu.

Wadan Ops Wilayatul Hisbah (WH) Provinsi Aceh Tgk Adin menjelaskan, kejadian tersebut berawal pada Malam Minggu atau Senin tanggal 15 Agustus 2010, dimana sekitar pukul 01.30 WIB, warga Kampung Doy, Kecamatan Ulee Kareng, Kota Banda Aceh mendatangi tempat kos – kosan yang selama ini ditempati Ani.

Warga datang karena curiga bahwa dikamar kos yang dihuni Ani ada sesorang lelaki yang bertamu pada tengah malam”Awalnya ada warga yang melihat, lalu melaporkan kepada yang lain, setelah mereka yakin baru melakukan penggerebekan”ujarnya.

Diceritakan, warga yang merasa emosi karena ada yang menodai bulan suci Ramadaan, langsung menghakimi keduanya sehingga keduanya langsung menjadi bulan – bulanan warga.”Mereka terlebih dahulu diamankan Polisi dari Polsek Ulee Kareng, lalu menyerahkannya ke kita,” imbuhnya.

Saat ini, Rol masih menjalani perawatan di rumah sakit, karena luka lembam yang dideritan disekujur tubuhnya belum pulihLebih lanjut, dia menjelaskan bahwa untuk penyelesaian kasus ini pihaknya akan memanggil kedua orang tua mereka untuk memberitahukan apa yang telah dilami oleh anak mereka”Mereka kita serahkan kepada kedua orang tuanya untuk didik kembali,” ujarnya(Slm/sam/jpnn).

BACA ARTIKEL LAINNYA... Istri Dimutilasi, Suami Menghilang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler