Mau ke Rumah Sakit, Malah Tewas Dihajar Trailer

Kamis, 29 Mei 2014 – 09:10 WIB

jpnn.com - BATAM - Nyawa Marlina (17) tidak tertolong dalam perjalanan menuju rumah sakit. Dia tewas setelah terlindas truk trailer di jalan raya Tiban Kampung, Sekupang, Batam, Rabu (28/5) sekitar pukul 12.00 WIB.

Remaja yang baru saja lulus SMK tahu ini tidak sendiri saat mengalami kecelakaan. Ia bersama Rico, teman dekatnya satu alumni. Beruntung bagi Rico yang nyawanya selamat dari kecelakaan itu.

BACA JUGA: Siswi SMK Curi Motor, Dipakai ke Sekolah

Menurut Indra, warga sekitar lokasi kejadian, kecelakaan berawal saat Rico berboncengan dengan Marina dari arah Southlink ke arah Tiban Kampung. Beberapa meter sebelum jembatan penyeberangan Tiban Kampung, di belakang Honda Revo BP 3701 EQ yang dikendarai Rico dan Marina, melaju truk trailer  BP 9776 ZB dengan kecepatan cukup tinggi.

“Truknya ngebut mau nyalip mobil di depan sebelah kirinya. Tapi di sampingnya ada motor korban. Pas banting kiri, nyenggol motor sampai jatuh. Yang perempuan enggak pakai helm langsung terpelanting ke kanan dan kelindas ban truk,” ujar Indra.

BACA JUGA: Maling Ayam, ABG Tewas Dilempar Sabit

Mariana mengalami luka parah di bagian pinggul karena terlindas. Di saat bersamaan, Rico terpental ke bahu kiri jalan. Rico mengalami luka yang tidak terlalu parah.

“Yang laki masih bisa berdiri,” kata Indra.

BACA JUGA: ABG Nekat Jambret Usai Pengajian

Beberapa saat setelah kejadian, tubuh Marina yang saat itu diduga sudah sekarat, langsung dilarikan ke rumah sakit menggunakan ambulans yang kebetulan melintas. Namun, sampai di rumah sakit nyawanya tak tertolong.

Menurut beberapa teman sekolah Marina, sebelum kejadian, Rico bersama Marina memang hendak menuju ke RSBP Kawasan untuk periksa mata.

“Katanya Marina ikut antar Rico periksa mata ke rumah sakit,” kata salah satu teman yang tak mau menyebutkan namanya.(les)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Usai Pengajian Langsung Menjambret


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler