Megawati dan Surya Paloh Tak Penuhi Undangan Ical

Senin, 26 Agustus 2013 – 22:12 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri dan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh tidak terlihat hadir dalam acara Halal Bihalal yang diselenggarakan Partai Golkar di Jakarta, Senin, (26/8). Padahal acara yang digelar Ketua Umum Partai Golkar  Aburizal Bakrie itu dikhususkan juga untuk mengundang ketua umum sejumlah parpol di tanah air.

Terlihat yang hadir di kegiatan ini justru Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Wakil Presiden Budiono.

BACA JUGA: Polisi Dalami Peran Pelaku Perampokan Bank CIMB

Sedangkan, para ketua umum partai politik yang hadir di antaranya Presiden PKS Anis Matta, Ketua Umum Gerindra Suhardi, Ketua Umum Harian Demokrat Syarief Hasan, Ketua Umum Hanura Wiranto, Ketua Umum PBB MS Kaban dan Ketua Umum PPP Suryadharma Ali.

Menurut panitia acara, Partai Golkar telah mengundang seluruh ketua umum partai politik yang menjadi peserta pemilu 2014. Namun, hingga acara dimulai,  Megawati dan Surya Paloh tidak memberikan konfirmasi kehadirannya. (flo/jpnn)

BACA JUGA: Gerindra: Tak Ada Perintah Konstitusi DPR Pilih Hakim Agung

BACA JUGA: Media Massa Dinilai Memolarisasi Konflik Pemilu

BACA ARTIKEL LAINNYA... Politikus PKS Bantah Ikut Muluskan Proyek Hambalang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler