Mendiknas Resmikan Sekolah Tzu Chi

Minggu, 10 Juli 2011 – 23:17 WIB
JAKARTA - Menteri Pendidikan Nasional (Mendiknas) Mohammad Nuh, hari ini meresmikan sekolah Tzu Chi yang terletak di komplek Perumahan Pantai Indah Kapuk, JakartaSekolah yang memiliki total luas bangunan 2,2 hektar tersebut menyelenggarakan jenjang pendidikan anak usia dini (PAUD) dan sekolah dasar (SD).

Nuh menyampaikan, pemerintah menyiapkan generasi yang siap untuk mengelola dan memimpin bangsa, dimulai dari PAUD

BACA JUGA: Sistem Anggaran PTN Dirombak

Agenda ini menurutnya pula, bertepatan dengan momentum 100 tahun Indonesia Merdeka pada 2045.

"Anak-anak yang sekarang berusia lima tahun itu, saat 100 tahun Indonesia merdeka berusia 40 tahunan
Mereka-lah nanti yang mempunyai hak, kesempatan, dan tanggung jawab atas baik-buruknya bangsa ini

BACA JUGA: Pelaku Perpeloncoan Diancam Sanksi

Oleh karena itu, harus kita siapkan sejak kecil," katanya saat memberikan sambutan peresmian di sekolah Tzu Chi, Jakarta, Minggu (10/7).

Mantan Rektor Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) tersebut pun menekankan pentingnya PAUD
Disebutkannya, saat ini jumlah anak pada jenjang PAUD mencapai sebanyak 29 juta

BACA JUGA: PB PGRI Tegaskan Tidak Ada Potongan Gaji ke 13

Untuk itu, perlu memberikan perhatian khusus terhadap pengembangannya"Lahan masih begitu luas untuk mengurusi dan berinvestasi di dunia pendidikan," ujarnya.

Selain pemerintah, mantan Menkominfo ini menambahkan bahwa masyarakat dapat berpartisipasi untuk memberikan layanan pendidikan"Sekolah ini sangat luar biasa, sehingga semakin banyak kesempatan bagi adik-adik untuk bersekolah di dalam negeri, dan tidak harus sekolah jauh-jauhKalau pengusaha mau mendirikan sekolah seperti ini, luar biasaHarapan saya, kita perbanyak dan beri dukungan dan dorongan kepada kelompok masyarakat untuk memberikan kontribusinya," imbuhnya.

Tercatat, sebanyak 500 peserta didik jenjang PAUD dan SD kelas 1 hingga 3, telah terdaftar untuk mengikuti pendidikan mulai tahun ajaran baru 2011/2012 di sekolah iniPengajaran di sekolah ini disebut menerapkan kurikulum nasional dan diperkaya dengan Cambridge International Primary Program untuk level SD, dengan bahasa pengantar menggunakan Bahasa Indonesia, Bahasa Mandarin, dan Bahasa InggrisSementara kegiatan belajar-mengajar berbasis pendidikan karakter dan kemampuan akademis berdaya saing global.

Kelas budaya humanis disebutkan menjadi ciri khas sekolah ini, dengan menanamkan sikap bersyukur, menghormati dan kasih sayangSedangkan untuk sarana-prasarana pendukung kegiatan belajar, sekolah ini dilengkapi kolam renang, laboratorium komputer, perpustakaan, ruang musik dan internetDirencanakan, di komplek ini juga akan dibangun sekolah menengah pertama (SMP) dan sekolah menengah atas (SMA) di lahan seluas tiga hektarAkan dibangun juga rumah sakit seluas dua hektar, dengan total luas kawasan termasuk pusat kegiatan Tzu Chi mencapai 10 hektar(cha/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Siswa Kurang Mampu Mulai Nikmati Keringanan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler