Mendiknas tak Paham Kasus Penelitian Susu Formula

Rabu, 16 Februari 2011 – 19:54 WIB

JAKARTA—Menteri Pendidikan Nasional (Mendiknas) M Nuh menyatakan dirinya enggan berpolemik dan tidak mau berkomentar mengenai masalah penelitian terhadap beberapa merk susu formula yang terkontaminasi Enterobacter Sakazakii yang dilakukan oleh Institut Pertanian Bogor (IPB).

“Saya terus terang belum membaca detail persoalannya seperti apaJadi saya belum bisa berkomentar banyak dalam menanggapi masalah ini

BACA JUGA: Satgas Yakin Harta Gayus Masih Banyak

Oleh karena itu, lebih baik yang berhak menjelaskan hal ini adalah Rektor IPB, yang tentunya sangat memahami duduk perkaranya seperti apa,” ungkap M Nuh di Gedung Kementerian Pendidikan Nasional (Kemdiknas), Jakarta, Rabu (16/2).

Namun untuk saat ini, lanjut Nuh, pihaknya siap menampung berbagai macam pendapat dan opini dari masing-masing lembaga atau institusi mengenai penelitian susu formula tersebut
“Tentunya kami akan tetap menghormati segala macam pendapat yang ada

BACA JUGA: Mendagri-FPI Bahas Ahmadiyah

Kita lihat, pendapat dari pihak Kemenkes seperti apa, perguruan tinggi seperti apa
Nah, semuanya kita tampung semua dulu yang kemudian akan kami pelajari semua,” pungkasnya.

Mantan Rektor Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya ini juga mengakui, pihaknya belum membahas lebih mendalam mengenai penelitian susu ini dengan pihak Kemenkes dan lembaga-lembaga lainnya

BACA JUGA: Terbukti Melanggar, Penyidik Gayus Ditatar Etika dan Moral

“Komunikasi memang sudah ada, tapi belum dibahas secara mendalamSelain itu, untuk masalah pendanaan penelitian yang disebutkan ada di bawah kewenangan Kemdiknas, maka nanti saya akan membahas dengan Dirjen Pendidikan Tinggi (Dikti),” jelas Nuh.

Nuh menambahkan, sebenarnya dalam melakukan penelitian itu ada 10 kategoriSelain itu, lanjut Mendiknas, ada kalannya penelitian-penelitian yang dilakukan oleh perguruan tinggi itu bukan untuk konsumsi publik, serta  adapula yang dapat diketahui public“Jadi, untuk masalah ini, tetap saya tidak mau berkomentar dulu, meskipun hasil penelitian ini  katanya sudah muncul di jurnal ilmiahBeri kami waktu untuk mempelajarinya dulu,” tegasnya(cha/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Syarat Diperketat, Pengiriman TKI Turun Pesat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler