Mengantuk Saat Nyetir, Kompol Ery Hafry Hantam Pembatas Jalan, Begini Kondisinya

Sabtu, 08 Mei 2021 – 01:38 WIB
Mobil yang dikendarai Kapolsek Kedaton Kompol Ery Hafry mengalami kecelakaan tunggal pada Kamis (6/5) dini hari, sekitar pukul 01.30 wib. Foto: radarlampung

jpnn.com, BANDARLAMPUNG - Mobil Toyota Rush dengan nomor polisi BE 2360 TA yang dikendarai Kapolsek Kedaton Kompol Ery Hafry mengalami kecelakaan tunggal pada Kamis (6/5) dini hari, sekitar pukul 01.30 wib.

Peristiwa itu diketahui terjadi di flyover Pasar Tugu, Tanjungkarang Timur, Bandarlampung. Diketahui, saat itu mobil yang dikendarai Ery melaju dari arah Kali Balok menuju Rawa Laut.

BACA JUGA: Enam Orang Tinggal Satu Atap, Ya Ampun, Semua Doyan Berbuat Dosa, Lihat

Namun saat melintasi sekitar flyover Pasar Tugu, mendadak ada sebuah kendaraan roda dua yang muncul. Ery yang setengah mengantuk pun terkejut dan terpaksa banting stir untuk menghindari pengendara motor. Nah, mobil yang dikendarai justru hilang kendali dan sempat menabrak pembatas jalan.

Kasat Lantas Polresta Bandarlampung AKP Rafly Yusuf Nugraha melalui Kanit Laka Lantas, IPDA Jahtera menjelaskan, Saat itu, korban dalam keadaan mengantuk, kemudian mendadak ada kendaraan roda dua yang muncul dari arah depan.

BACA JUGA: 2 Pria Digerebek saat Asyik Berbuat Asusila Bersama Janda di Kamar Indekos, Videonya Viral

“Korban terkejut dan berusaha menghindari, Tapi malah hilang kendali dan menabrak pembatas jalan,” ungkap Jahtera.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tunggal tersebut. Ery yang mengendarai mobil sendirian hanya mengalami luka ringan, sementara pengendara sepeda motor langsung kabur.

BACA JUGA: Hati-Hati, Ada Begal Sadis Bermodus Minta Tolong Diantar Pulang Beraksi

“Sepeda motor itu memang belum sempat bersenggolan dengan mobil korban. Mungkin setelah melihat kecelakaan itu, pengendara motor langsung tancap gas,” katanya.

Jahtera mengaku, Ery hanya mengalami luka ringan di

BACA JUGA: Imam Masjid Dianiaya Saat Memimpin Salat Subuh Berjamaah, Terekam CCTV, Pelaku Ternyata

bagian kening akibat benturan dengan setir mobilnya. Ery juga sudah dibawa ke rumah sakit Graha Husada setelah kejadian tersebut.

“Untuk saat ini yang bersangkutan sudah dibawa ke rumah sakit, hanya mengalami luka ringan dan sudah membaik,” tandasnya. (ega/yud/radarlampung)

 


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler