Mengejutkan, Saktiawan Sinaga Ternyata Lolos Seleksi Pemain PSMS

Selasa, 19 Februari 2019 – 03:15 WIB
Pemain seleksi PSMS, Saktiawan Sinaga dkk. Foto : Nina Rialita/Pojoksumut

jpnn.com, MEDAN - Tim Pelatih PSMS telah mengumumkan daftar 22 pemain yang lolos dalam seleksi lanjutan ke publik, Senin (18/2/2019).

Skuat Ayam Kinantan pada musim 2019 ini diumumkan usai tim pelatih dan talent scouting melakukan rapat di Hotel Aryaduta, Medan.

Namun, jumlah pemain lolos tak sesuai rencana awal yang sejatinya ingin mempertahankan 18 atau 16 pemain saja.

BACA JUGA: Rahmat Juliandri Masih Betah Berkostum Sriwijaya FC

Pelatih Kepala PSMS Medan, Abdul Rahman Gurning beralasan, jumlah tersebut untuk memenuhi kuota untuk melakukan game internal latihan yang sudah kembali dimulai Rabu (20/2/2019).

“Akhirnya saya tetapkan untuk menyisakan 22 pemain saja dulu, biar jumlahnya pas untuk berlatih internal game,” ujar Gurning.

BACA JUGA: Salahudin Akui Belum Puas dengan Performa Anak Asuhnya

Dari nama-nama yang lolos, ada pemain senior seperti Saktiawan Sinaga yang sempat diragukan terpilih. Sebab, dia absen saat Tim Ayam Kinantan uji coba kontra PS Asam Kumbang di Stadion Mini Kebun Bunga, Jumat (15/2) lalu.

“Saktiawan memang kemarin tidak ikut uji coba, bukan karena namanya saya coret, tapi karena orangtuanya sedang sakit keras,” jelas Gurning.

BACA JUGA: Persiba Balikpapan Segera Datangkan Dua Stopper

Pun demikian, pemain-pemain terpilih ini bukanlah jaminan masuk skuad PSMS untuk Liga 2. Pasalnya, mereka akan kembali diadu dengan pemain-pemain yang ingin didatangkan manajemen seusai rujukan tim pelatih.

Diantaranya, Danie Pratama, Wiganda Pradika, Aldino, Tri Handoko, Osas Saha, Bio Paulin, Bruno Casmir dan lainnya.

“Menunggu pemain-pemain lain yang saya usulkan dan namanya sudah saya berikan kepada manajemen datang bergabung, jadi saya tetapkan untuk sementara 22 pemain tetap bertahan dulu untuk mengikuti seleksi lanjutan,” ungkapnya.

Gurning memastikan pemain yang didatangkan juga akan dilihat terlebih dahulu, jika bagus diambil. Namun, jika lebih bagus pemain hasil seleksi maka pemain yang didatangkan juga dipulangkan.(nin)

Daftar 22 Pemain
Kiper : Guntur Pratama, Rahmanuddin, Ahmad Fauzi
Bek : Wira Satria, Muhammad Effendi, Dimas Sumantri, Syaiful Ramadhan, Egas Adasi, Ardi Putra Mulia, Bayu Tri Sanjaya, Eka Fauzi
Gelandang : Legimin Raharjo, Doni Dion Hasibuan, Yudha Rizky, Aidun Sastra, Tedi Alma
Striker : Jecky Pasarella, Saktiawan Sinaga, Andre Sitepu, Muhammad Rohid, Natalael Siringo-ringo, Tambun Naibaho

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... NorthCliff Ambil Alih PSMS Musim Ini


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler