MENGHARUKAN: Ayah Angkat Jokowi dapat Hadiah Mobil

Sabtu, 05 Maret 2016 – 07:30 WIB
Nurdin Aman Tursina dan istri menerima bantuan satu unit mobil dari Presiden Jokowi di salah satu Dealer Kota Lhokseumawe, Kamis (3/3). Foto: ISTIMEWA FOR RAKYAT ACEH

jpnn.com - REDELONG – Kunjungan kerja Presiden Jokowi ke Bener Meriah, Aceh, beberapa hari lalu, menjadi momen bagi Nurdin Aman Tursina untuk melepas kangen.Tanpa disangka, ayah angkat Jokowi itu juga mendapat hadiah mobil.

Dengan tatapan mata berkaca-kaca, Aman Tursina masih tidak percaya mendapatkan mobil pemberian dari Presiden RI. “Tidak pernah bermimpi mendapatkannya,” akunya.

BACA JUGA: Warga Lereng Merapi Mulai Geram, Kasus Selok Awar-Awar Jangan Terulang

Satu unit kendaraan roda empat itu diberikan melalui Kementerian Perhubungan RI, langsung diambil dari salah satu dealer di Lhokseumawe, Kamis (3/3). 

“Saat ini mobil diparkir di garasi rumah anak saya di Pondok Baru, karena dirumah belum ada tempat,” kata Aman Tursina, Jumat (4/3).

BACA JUGA: Misteri Identitas Pak Ogah, Gubernur Bali pun Dicueki

Sebenarnya, Aman Tursina ingin Jokowi sampai di rumahnya. “Dulu dia (Jokowi) sering istirahat dan ibadah bersama-sama,” kenangnya. 

Sebelum mendapatkan hadiah yang tak pernah menyelinap dalam mimpinya, sebenarnya Aman Tursina sudah puas. Selain bisa bercengkrama meski singkat, tapi juga foto bareng. Lepaslah sudah kerinduan yang selama ini mengerak.

BACA JUGA: Pengorbanan Rio Haryanto: Dulu Kaya Boboho, Kini Leher Sekuat Petinju

Aman Tursina didampingi istri, saat Presiden RI  menginjakkan kaki di Redelong, berharap bisa melihat langsung keberadaan rumah miliknya serta tempat tinggal Jokowi saat masih tinggal di Bener Meriah. Diketahui, Jokowi baru tahu kalau rumahnya yang ia tempat dulu telah digusur.  

Namun karena padatnya jadwal kepresidenan, Aman Tursina serta sahabat-sahabat Jokowi, hanya diberi waktu puluhan menit pertemuan dalam suasana makan siang di salah satu rumah makan, tidak jauh dari Bandara Rembele.

Suasana pertemuan pun sangat mengharukan, Jokowi sempat mendapat peluk-cium kerinduan dari para sahabat, tak terkecuali Aman Tursina setelah berpisah lama ditahun 80-an, kini bisa menatap jelas sosok anak angkatnya. Saat makan Aman Tursina diberi tempat duduk tepat di depan orang nomor satu di republik ini.

“Jokowi tidak ada perubahan, kesederhanaannya tetap seperti dahulu,” kata Aman Tursina setelah Jokowi meninggalkan Bener Meriah. (jur/yus/sam/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Heboh! Bunga Anggrek Tumbuh di Alquran, Disiram Air Zamzam


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler