Menhut Mutasi Belasan Pejabat

Jumat, 24 September 2010 – 18:50 WIB
JAKARTA - Gerbong mutasi di Kementerian Kehutanan (Kemenhut) bergerakBelasan pejabat di tingkat eselon I secara resmi dilantik oleh Menhut Zulkifli Hasan, di Gedung Manggala Wanabhakti, Kemenhut, Jakarta, Jumat (24/9).

Dari sejumlah pejabat baru yang dilantik, Irham Jafar Lan Putra dipercaya mengisi posisi di Inspektorat Jenderal Kemenhut

BACA JUGA: Yusril: Presiden Bisa Di-Impeachment

Sebelum mengisi posisi tersebut, Irham menduduki posisi Sekretaris Daerah Provinsi Lampung.

Zulkifli Hasan sendiri menegaskan, kebijakan mutasi adalah langkah wajib yang harus ditempuh instansinya
"Mutasi adalah suatu keharusan dalam organisasi

BACA JUGA: Anggaran Pengadaan Obat Jamaah Haji Menurun

Ini agar organisasi dapat efektif dan efisien," kata mantan anggota DPR dari Fraksi PAN itu.

Dirinya juga menyatakan bahwa para pejabat baru di level eselon I itu, terpilih setelah dianggap memenuhi persyaratan
"Para pejabat ini dipilih melalui mekanisme, sehingga memenuhi kriteria yang ditetapkan," tegasnya.

Zulkifli pun meminta agar para pejabat baru dapat segera bekerja, dalam mengurai masalah-masalah kehutanan yang dihadapi Indonesia

BACA JUGA: Staf Khusus Presiden Bikin Masalah jadi Rumit

"Masalah kehutanan seperti pencurian kayu, tak terlepas dari aspek sosial, ekonomi, politik, budaya dan keamanan," katanya.

Dikatakan Menhut pula, salah satu cara mengakomodir masalah-masalah tersebut, adalah dengan mengakomodir kearifan lokal masyarakat setempat"Hal ini penting, agar masyarakat tak merasa ditinggalkan," tandasnya.

Di samping itu, menurut Zulkifli, tumpang-tindihnya pelaksanaan RTRW suatu wilayah dengan kawasan hutan, juga masih menjadi problem tersendiri"Pelaksanaan RTRW belum sesuai dengan yang diharapkan, dan kerap tumpang-tindih dengan peta kawasan hutan," tuturnyaMakanya untuk mengatasi permasalahan-permasalahan tersebut, menurut Zulkifli, diperlukan komitmen para pejabat dalam pelaksanaan good governance dengan fokus pengelolaan hutan(wdi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jamaah Haji Diminta Waspadai Penyakit Musim Dingin


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler