jpnn.com - BARCELONA - Status sebagai pemain anyar di El Classico tak membuat Neymar keder. Bintang muda berusia 21 tahun tersebut sukses memberikan keunggulan sementara untuk Barcelona ketika bersua Real Madrid di Stadion Nou Camp, Barcelona, Sabtu (26/10) malam.
Pemain asal Brazil tersebut sukses mencetak gol pada menit ke-19. Gol berawal dari pergerakan Andres Iniesta di depan kotak penalti Los Blancos, julukan Madrid. Iniesta yang menerima umpan Sergio Busquets menari-nari untuk memancing bek Madrid.
BACA JUGA: Hat-Trick Suarez Bantu Liverpool Bayangi Arsenal
Ketika sudah mendapat ruang, Iniesta langsung mengirimkan umpan pada Neymar yang berada di sisi kanan pertahanan Real Madrid. Neymar sempat mengontrol bola sebentar, sebelum akhirnya melakukan placing ke tiang jauh.
Semenit berselang, Barcelona kembali mendapat peluang untuk menambah keunggulan. Kali ini lewat sang megabintang Lionel Messi. Pemain berjuluk Si Kutu tersebut sukses mengecoh bek Madrid. Namun, tembakan menyusur tanahnya melebar ke sisi kanan gawang Los Blancos -julukan Madrid- yang dijaga Diego Lopez.
BACA JUGA: Menang Dramatis, Kido/Markus Tembus Final
Laga berjalan sangat keras. Sebelum gol Neymar, sudah ada dua kartu kuning yang dikeluarkan sang pengadil pertandingan. Masing-masing untuk Busquets pada menit keempat dan kapten Madrid, Sergio Ramos pada menit ke-14. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Dua Gol Mandzukic Amankan Muenchen di Puncak Klasemen
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bekuk Palace, Arsenal Kokoh di Puncak
Redaktur : Tim Redaksi