Menteri asal PKS Paling Mungkin Dicopot

Sabtu, 06 Maret 2010 – 17:10 WIB
JAKARTA – Pengamat politik Burhanuddin Muhtadi menilai Partai Keadilan Sejahtera (PKS) paling banyak pembangkangannya terhadap koalisi pendukung pemerintahKarena itu, menurutnya, menteri-menteri dari PKS pada Kabinet Indonesia Bersatu II akan menjadi bidikan pertama jika Presiden Susilo Bambang Yudhoyono melakukan reshuffle.

“Kemungkinan besar PKS, paling terancam karena track record pembangkangannya terlalu sering, dari pemerintahan SBY-JK soal impor beras, kasus DPT, dan dia masuk ke tikungan teakhir datang ke Sabuga (tempat deklarasi capres SBY-Boediono di Bandung) yang pada ujung-ujungnya dapat empat menteri,” kata Burhanuddin yang ditemui usai hadir pada diskusi di sebuah restoran di kawasan Cikini, Jakarta, Sabtu (6/3).

Sebagaimana diketahui, saat ini empat kader PKS yang menduduki jataban menteri adalah mantan Presiden PKS, Tifatul Sembiring (Menteri Komunikasi dan Informatika, Suswono (Menteri Pertanian, Salim Segaf Aljufri (Menteri Sosial), serta Suharna Surapranata (Menteri Riset dan Teknologi).

Burhanuddin menyebutkan, yang bisa dijadikan indikator tentang potensi menteri asal PKS bisa dicopot antara lain ketika Presiden SBY menyampaikan ketidaksukaannya terhadap Tifatul Sembiring kepada public terkait dengan Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) Konten Multimedia

BACA JUGA: KPK Tak Sependapat Dengan SBY

“Potensi ter-reshuffle menteri PKS, termasuk indikasi terakhir mulai proses Pak Tifatul yang dipermalukan dan disampaikan ke publik soal ketidaksukaan SBY terhadap RPP Konten Multi media,” ujar Burhanuddin yang juga peneliti Lembaga Survei Indonesia (LSI) itu.

Ditambahkan pula, porsi jatah menteri yang banyak diperoleh PKS dibanding dengan peserta koalisi lainnya juga akan menjadi incaran partai koalisi lainnya
Sehingga, kemungkinan terciptanya ketidakakuran sesama parpol pendukung koalisi juga akan mengakibatkan jatah empat menteri untuk PKS itu akan terbagi.

“PKS dan Golkar akur dalam skandal Bank Century padahal sebetulnya tidak pernah akur.  Paska Century gak akur lagi, karena ada yang mengharapkan empat kursi menteri PKS akan dibagi-bagi,” katanya.(awa/jpnn)

BACA JUGA: KPK Kerja Maraton Pasca Paripurna DPR

BACA JUGA: Hakim MK Anggap DPR Ragu-ragu

BACA ARTIKEL LAINNYA... SBY Tak Akan Berani Ganti Menteri


Redaktur : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler