Menteri Susi: Harga Kedaulatan Terlalu Murah untuk Dibeli

Sabtu, 08 Oktober 2016 – 19:42 WIB
Menteri KKP Susi Pudjiastuti. Foto dok Humas KKP

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti mengingatkan nelayan Indonesia agar tidak melewatkan kesempatan.

Ia menilai banyaknya ikan di perairan Indonesia merupakan kesempatan emas bagi nelayan untuk membidik zonasi penangkapan yang tepat.

BACA JUGA: Eks Model Cantik Ini Sanggah Analisis Bang Hotman di Kasus Jessica

"Hasil penelitian dari pemberantasan illegal fishing yang telah dilakukan, biomassa ikan meningkat. Ini kesempatan bagi nelayan melaut, menentukan WPP masing-masing. KKP akan permudah semuanya," ujar Susi.

Namun, setelah laut Indonesia bebas dari kapal-kapal asing, masih ada pihak-pihak yang ingin kapal asing masuk kembali ke perairan.

BACA JUGA: Bu Susi: Sebelum Saya Jadi Menteri, Sepertinya Memang Sudah di-setting

"Itu kedaulatan mereka di mana? Harga kedaulatan terlalu murah untuk dibeli," ucap Susi saat menjadi pembicara di UGM, Sabtu (8/10).

Meski begitu hubungan Indonesia dengan beberapa negara tetap terjaga dengan baik, yakni memanfaatkan moment melimpahnya hasil tangkapan dengan mengizinkan investasi asing masuk ke industri pengolahan.

BACA JUGA: Saran KPK, Koruptor Dihukum Mati

Ke depan, KKP akan memperkuat pengawasan terkait penyelundupan yang dilakukan melalui laut.(chi/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mantan Gubernur Sumut Bakal Diadili Lagi di Kasus Suap


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler