Meraba Kerangka Inti Tim Piala AFF

Sabtu, 20 November 2010 – 14:45 WIB
JAKARTA - Timnas Indonesia siap melakoni dua partai ujicoba sebelum turun di Piala AFF Desember mendatangKemarin Bambang Pamungkas dkk bertolak ke Palembang, untuk menghadapi Timor Leste besok sore di Stadion Jakabaring, dan dilanjutkan dengan menjamu Taiwan tiga hari berikutnya (24/11) di tempat yang sama.

Kemarin pagi, rombongan timnas meninggalkan Jakarta membawa 24 pemain dan 10 ofisial

BACA JUGA: Pablo Masih Bolos Latihan Persib

Satu pemain, yaitu gelandang asal klub Persib Bandung Hariono, ditinggal dan dipulangkan ke klubnya karena belum pulih setelah sempat dirawat selama 3 hari di salah satu RS Jakarta karena terjangkit virus.

"Setelah keluar dari Rumah Sakit, Hariono sempat dicoba ikut latihan
Tapi ternyata fisiknya tidak memungkinkan untuk berlatih optimal

BACA JUGA: Sedih Diejek Tifosi Milan

Jadi, kami putuskan untuk dikembalikan ke klubnya," kata Wolfgang Pikal, asisten pelatih timnas kemarin.

Kepada wartawan di Palembang, pelatih timnas Alfred Riedl mengatakan akan memberi kesempatan kepada semua pemain untuk tampil
Dari laga ujicoba ini, tim pelatih akan berusaha mendapatkan gambaran skuad inti di Piala AFF nanti.

Di lini depan, kesempatan terbuka bagi striker naturalisasi Cristian Gonzales, dan pemain yang lahir dan besar di Belanda, Irfan Bachdim

BACA JUGA: Timo Denda Abanda dan Syamsul

Kesempatan keduanya untuk menjadi starter terbuka lebar, setelah Boaz Solossa dicoret dari tim karena tak kunjung bergabung dalam pemusatan latihan di Jakarta.

Meski saat ini Boaz dalam permainan terbaik bersama klubnya, Riedl yakin tanpa Boaz bukan persoalan besar"Tanpa Boaz tidak akan terjadi masalah besarTimnas masih memiliki beberapa pemain depan yang bisa diandalkanSeperti Christian (Gonzalez) dan Irfan Bachdim," kata Riedl"Selain mereka, kami juga masih memiliki Bambang Pamungkas dan Yongky (Aribowo)," lanjutnya.

Meski berstatus debutan, Riedl mengisyaratkan akan memberikan kesempatan starter kepada Gonzalez maupun Irfan saat melawan Timor Leste"Christian memang baru akan memulai debutnya sebagai pemain timnas IndonesiaTapi bukan berarti dia baru bermain di IndonesiaDia sudah mengerti atmosfir sepakbola IndonesiaJadi saya rasa, tidak terlalu sulit buatnya untuk beradaptasiBegitu pula dengan IrfanDia pemain muda yang bertalentaDia mampu beradaptasi dengan baik di PersemaSaya rasa dia tidak akan kesulitan di timnas," bebernya.

Sementara itu, Ketua Panpel laga ujicoba dan Piala AFF 2010, Joko Driyono mengatakan, persiapan menggelar ujicoba melawan Timor Leste dan Taiwan tidak ada masalahJoko mengungkapkan, untuk menggelar satu pertandingan membutuhkan dana sekitar Rp 500 jutaDana itu untuk akomodasi dan transportasi tim tamu.

"Persiapan tidak ada masalahTimor Leste akan tiba tanggal 19 (kemarin, Red)Tapi menginap dulu di BaliLalu pada tanggal 20 (hari ini, Red) berangkat pagi menuju Jakarta, kemudian ke PalembangDijadwalkan mereka akan tiba di Pelembang pukul 10.00 WIB," beber Joko.

Terkait penjualan tiket, pria yang juga CEO PT Liga Indonesia itu tak ingin muluk-mulukPanpel memperkirakan pendapatan dari tiket hanya akan berkisar Rp 60 juta sampai Rp 100 juta"Kami tidak mau muluk-mulukKami melihat saja pengalaman ketika mengundang Maladewa lalu," ungkapnya(ali/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Messi Akhirnya Penuhi Ambisi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler