Mina Berdarah, Pemimpin Katolik Dunia Ikut Bersuara

Jumat, 25 September 2015 – 13:51 WIB
tragedi mina / al jazeera

jpnn.com - NEW YORK – Paus Fransiskus ikut berbelasungkawa atas tragedi yang terjadi di Mina, Kamis (24/9) kemarin. Paus mengaku sedih atas tragedi yang mengakibatkan ratusan jemaah haji meninggal.

“Saya ingin menyampaikan kedekatan gereja dalam menghadapi tragedi yang menimpa orang-orang di Makkah,” terang Paus sebagaimana dilansir laman AFP, Jumat (25/9).

BACA JUGA: Pemimpin Agama Minta PBB Perhatikan Hal Ini

“Dalam momen doa ini, saya bersatu dan bergabung dalam doa dengan Tuhan Yang Maha Kuasa,” tegas pemimpin katolik dunia tersebut.

Sebagaimana diketahui, tragedi di Mina memang menyita perhatian dunia. Pasalnya, tragedi yang terjadi dalam lempar jumrah tersebut sudah mengakibatkan 717 jemaah meregang nyawa.

BACA JUGA: Arab Saudi Bantah Keras Putra Mahkota jadi Biang Kerok Tragedi Mina

Hal itu semakin menambah duka musim haji tahun ini. Sebelumnya, para tamu Allah juga sudah mendapat ujian ketika crane roboh pekan lalu. (jos/jpnn)

 

BACA JUGA: Terobos Lautan Calon Haji, Anak Raja Saudi Dituding jadi Biang Tragedi Mina

BACA ARTIKEL LAINNYA... Inilah Beberapa Tragedi di Puncak Musim Haji


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler