MK Nyatakan Menang, Arief Ajak Pesaing Bangun Tangerang

Selasa, 19 November 2013 – 12:29 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Pasangan Arief R Wismansyah dan Sachrudin ditetapkan sebagai pemenang Pemilukada Kota Tangerang 2013 oleh Mahkamah Konstitusi.

Arief yang hadir dalam sidang putusan itu menyatakan siap menjalankan amanah masyarakat Kota Tangerang yang telah memilihnya.

BACA JUGA: MK Nyatakan Arief-Sachrudin Pemenang Pemilukada Tangerang

"Mudah-mudahan amanah yang diberikan kepada kami itu dapat kami lanjutkan untuk pembangunan Kota Tangerang," kata Arief usai sidang di Gedung MK, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Selasa (19/11).

Arief R Wismansyah-Sachrudin adalah pasangan nomor 5 dengan perolehan suara terbanyak yaitu 340.810 suara.

BACA JUGA: Bocah 13 Tahun Nekad Kemudikan Truk Tangki

Dengan perolehan itu maka pasangan tersebut berhak memimpin Kota Tangerang untuk periode 2013-2018.

Arief lantas mengajak semua pihak termasuk pesaingnya untuk membantunya memajukan Kota Tangerang. "Mudah-mudahan kesempatan ini tidak kita sia-siakan untuk menyejahterahkan dan membangun kota Tangerang lebih baik lagi," kata Arief. (flo/jpnn)

BACA JUGA: Jakut Waspada Banjir Susulan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tawuran Johar Baru, Delapan Orang Diamankan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler