jpnn.com - MANCHESTER- Para penggawa Manchester United tak memiliki banyak waktu untuk bersantai. Setelah menghancurkan West Bromwich Albion, MU sudah ditunggu periode neraka.
Skuat berjuluk Setan Merah itu bakal berjibaku kontra Liverpool, Olympiakos, West Ham United dan Manchester City. Bagi MU, empat laga itu tentu memiliki arti yang sangat penting.
BACA JUGA: Persija v Sriwijaya FC, Awas Macan Sedang Garang
Khusus melawan Olympiakos, itu akan menjadi pertaruhan MU untuk lolos ke babak perempat final Liga Champions. Sementara, laga dengan tiga tim lainnya akan menentukan perjalanan MU di peringkat Premier League.
"Semua laga itu adalah pertandingan yang besar. Itu akan menjadi tantangan yang menarik. Kini semua bergantung pada kami untuk menerima tantangan itu," terang striker MU, Wayne Rooney pada BT Sport, Minggu (9/3).
BACA JUGA: Final All England, Owi-Butet Dituntut Main Sabar
Striker berjuluk Wazza itu mengatakan, konfidensi para penggawa MU semakin terdongkrak usai sukses menekuk West Brom tiga gol tanpa balas di The Hawthorn, Sabtu (8/3) malam WIB.
"Kami terluka setelah kekalahan atas Olympiakos. Kami harus bangkit dan menunjukkan pada semua orang bahwa kami adalah tim yang bagus. Kami akan berjuang atas nama jersey yang kami kenakan," tegas Rooney. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Timnas U-19 Disambut Histeris, Fans Perempuan Ngotot Masuk Hotel
BACA ARTIKEL LAINNYA... Final All England, Owi-Butet Kalah Head To Head
Redaktur : Tim Redaksi