Muchdi Pr Siap Tinggalkan Gerindra

Sabtu, 03 Juli 2010 – 12:29 WIB
JOGJAKARTA - Mantan Deputi Badan Intelijen Negara (BIN) Muchdi Purwoprandjono menyatakan siap mundur dari jabatan wakil ketua umum Partai Gerindra jika terjaring dalam 13 anggota Pimpinan Pusat Muhammadiyah pada 5 Juli nantiSaat ini namanya masuk dalam daftar 39 calon tetap.

"Saya akan meninggalkan Gerindra, tidak ada masalah karena saya ingin mengabdi di Muhammadiyah," ujar Muchdi setelah penutupan sidang Tanwir Muhammadiyah di Gedung Asri Medical Center, Jogjakarta, Jumat (2/7).

Dia menambahkan, anggota Muhammadiyah juga banyak di Partai Golkar, Partai Hanura, bahkan PDIP dan tidak ada masalah

BACA JUGA: 12 Ribu Undangan untuk Pembukaan

Hanya, ketika menjadi anggota PP, mereka harus meninggalkan kepengurusan di partai.

Kendati demikian, Muchdi mengatakan tidak berambisi menjadi ketua umum Muhammadiyah
Dia menyerahkan sepenuhnya kepada muktamirin

BACA JUGA: Pembukaan Muktamar oleh SBY dari Madinah

"Kalau muktamirin meminta, saya sebagai warga insya Allah siap
Saya tidak memiliki ambisi apa-apa," katanya.

Muchdi tidak ujuk-ujuk dicalonkan menjadi anggota PP

BACA JUGA: Uang Pensiun ke-13 Cair 5 Juli

Dia sudah lama aktif di MuhammadiyahMulai kepanduan Hizbul Wathon hingga pencak silat Tapak Suci"Mungkin waktu saya jadi tentara, saya hanya undercover, cuma membantu," ujarnya.

Mengenai dugaan sebagian kalangan atas keterlibatannya dalam pembunuhan aktivis HAM Munir dan akan merugikan Muhammadiyah, dia balik mengatakan, tuduhan itu hanya dicetuskan orang-orang tertentuDalam sidang, hal tersebut tidak terbukti

"Mereka hanya mencari populer, cari nama, cari perhatian, dan cari duit, itu sajaOrang Muhammadiyah sudah tahu semuanya," katanya. (sep/c7/tof)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Anggaran Minim, 50 Taman Nasional Ditawarkan ke Swasta


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler