Munas Hanura Bakal Aklamasi Pilih Wiranto Lagi

Jumat, 05 Februari 2010 – 15:47 WIB
SURABAYA - Sore ini, Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) menggelar Musyawarah Nasional (Munas) pertamanyaMeski pemilihan Ketua Umum menjadi salah satu agenda Munas, namun sudah dipastikan Wiranto bakal memimpin Hanura Lagi.

Ketua Organizing Comittee (OC) Munas Hanura, Nurdin Tampubolon, dalam jumpa pers menjelang pembukaan Munas, Jumat (5/2), menyatakan bahwa ada tiga agenda yang dibahas dalam Munas yang digelar mulai hari ini hingga Minggu (7/2) lusa, di Hotel Shangri-La, Surabaya itu

BACA JUGA: KPU Dituding Lecehkan Panwas

"Yakni penyempurnaan AD/ART, pemilihan Ketua Umum, serta penentuan target untuk Pemilu 2014," ujar Nurdin di media center Munas Hanura.

Namun khusus pemilihan Ketua Umum, Nurdin sudah berani memastikan bahwa tidak akan ada pesaing Wiranto
"Hingga detik ini tidak ada calon lain

BACA JUGA: Bailout Century Langgar Sejumlah UU

Saya dari Sumut sudah mengusulkan Pak Wiranto
Jadi nanti aklamasi saja

BACA JUGA: Wiranto Masih Enggan Tinggalkan Kursi Ketum

Rencananya (pemilihan) besok jam 10 malam," ujar Nurdin yang juga Ketua DPD Hanura Sumut.

Diakui Nurdin, justru yang menjadi pertanyaan banyak kalangan adalah, siapa yang bakal menjadi Sekjen HanuraMeski beberapa nama sudah muncul, namun Nurdin menegaskan bahwa masalah itu akan diserahkan ke forum Munas.

Ditanya soal wacana agar Hanura memiliki Wakil Ketua Umum, Nurdin justru menegaskan keputusan akhir soal hal itu diserahkan kepada Wiranto"Wacana pembentukan Wakil Ketua Umum sudah adaTetapi nanti tergantung pembahasan di Munas dan tergantung juga kepada Ketua Umum," tandasnya.

Munas Hanura kali ini rencananya akan dibuka langsung oleh WirantoSejumlah tokoh seperti Megawati, Jusuf Kalla, Sri Sultan Hamengkubuwono X dan Surya Paloh, dipastikan hadirMunas sendiri diikuti pengurus dari 33 DPD Hanura, 470 DPC kabupaten/kota, undangan, serta peninjau"Jumlah totalnya 2.500 peserta," sebut Nurdin(ara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Putra Agung Laksono Pimpin AMPI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler