Musisi Ini Diminta Main Gitar Saat Kepalanya Sedang Dioperasi Ahli Saraf

Minggu, 23 Juli 2017 – 02:15 WIB
Abhishek Prasad saat di ruang operasi. Foto: The Star Online

jpnn.com, INDIA - Abhishek Prasad mungkin tidak pernah menyangka bakal memainkan gitar saat tempurung kepalanya sedang dibuka di meja operasi.

Namun, dia harus melakoni prosedur tak lazim tersebut demi memudahkan dokter saat menyembuhkan penyakit dystonia yang diderita.

BACA JUGA: Dorong Sidang PBB untuk Akhiri Kekejaman di Masjid Al Aqsa

Dystonia adalah gangguan pada pergerakan otot yang bisa mengakibatkan kekakuan ataupun pergerakan tanpa disadari.

Bagi Prasad, itu fatal karena dia adalah seorang musisi.

BACA JUGA: Polisi Tendang Pria Sedang Salat, 3 Orang Tewas, Ratusan Terluka

Awalnya, Prasad mengalami kekakuan di jari tengah, jari manis, dan jari kelingking kiri.

Tapi, meski tangannya sudah diistirahatkan dan diterapi, tidak ada tanda-tanda kesembuhan.

BACA JUGA: Kunjungi Marawi, Presiden Duterte Bagi-Bagi Arloji

Hasil pemeriksaan 9 bulan lalu menunjukkan bahwa dia mengalami dystonia.

Namun, Prasad baru berkenan dioperasi pekan lalu.

Dokter melakukan live brain circuit surgery alias operasi sirkuit otak saat pasien dalam kondisi sadar.

Prasad diberi bius lokal. Termasuk saat dokter membuka tempurung kepala dan melakukan MRI. Setelah itu, alat khusus dimasukkan ke otak.

Setiap kali dokter memperbaiki sirkuit di otak, Prasad diminta memainkan gitar yang dibawanya.

Dengan begitu, dokter tahu saraf-saraf yang bermasalah itu sudah diperbaiki semua atau belum. (BBC/sha/c21/any/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Situasi Masih Memanas, Minta PBB Tindak Tegas Israel


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler