Ngantuk, Tabrak Soto dan Motor

Minggu, 01 Agustus 2010 – 13:56 WIB
MADIUN - Gara-gara tak kuat menahan kantuk, Eko Setyo Handoko 29, warga Munggut, Wungu, Kabupaten kehilangan kontrol saat mengumudikan mobil pikapAkibatnya mobil AE 8780 EA menghantam pedagang soto dipinggir Jalan HA Agus Salim, kota

BACA JUGA: RPG Gelar Rida Award

Pikap itu juga menabrak sejumlah sepeda motor dan becak yang sedang parkir di depan toko Libia dan Maksimum.

Peristiwa kecelakaan terjadi sekitar pukul 10.00 WIB
Saat itu pikap colt T-120 SS yang dikemudikan Eko melaju dari arah selatan

BACA JUGA: Pemkab Madiun Ajukan 1.700 Formasi

Karena mengantuk, di depan SMPN 2 kota, mobil pikap oleng dan menabrak Eko Suwarno, 34, yang sedang melayani pembeli soto
""Rencananya saya mau ke pasar besar untuk belanja

BACA JUGA: Sudah 20 ODHA Tewas Sejak 2004

Memang saya kurang tidur, soalnya kalau malam jualan di Pasar Dolopo,"" terang Eko.

Setelah menabrak orang yang mendorong gerobak soto, mobil pikap masih belum berhentiMobil kemudian menghantam deratan motor dan becak yang sedang parkir di kanan Jalan HA Agus SalimEko berusaha mengerem agar tidak menabrak kendaraan lain""Saya masih bingung, namanya halangan, siapa yang mau seperti ini,"" tambah Eko yang terlihat syok.

Akibat peristiwa itu, tiga motor dan satu becak mengalami kerusakanSedangkan penjual soto, Eko Suwarno dilarikan ke Intalasi Rawat Darurat (IRD) RSUD dr Soedono Madiun karena luka serius di tubuhnyaPelipis kirinya robek, perutnya terluka dan memar di tubuhnya.

Warga Nganjuk itu mengaku sedang melayani pembeli saat pikap menabrak gerobak sotonyaEko terlempar beberapa meter dan tidak sadarkan diri""Tahu-tahu saya sudah di rumah sakitPerut saya sakit sekali,"" katanya sambil meringis kesakitan.

Peristiwa kecelakaan tersebut sempat memacetkan arus Jalan HA Agus Salim menuju Jalan Kutai dan BogowontoPuluhan warga memadati lokasi kecelakaanPengendara sepeda motor dan mobil memilih mengurangi kecepatan saat melewati jalan itu untuk menghindari pecahan spare part motor dan gerobak sotoSekitar pukul 11.00 WIB, arus di Jalan HA Salim kembali lancar setelah dua motor dan satu becak yang rusak diangkut ke Polresta(aan/irw)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ribuan Bayi Kediri Terancam Gizi Buruk


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler