Nih, 2 Jago SBY Disiapkan Lawan Ahok

Sabtu, 27 Februari 2016 – 19:45 WIB
ILUSTRASI. FOTO: JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA – Pemilihan Gubernur DKI Jakarta pada 2017 mendatang bakal rame. Selain nama-nama kandidat yang sudah ada dari sejumlah partai politik, Partai Demokrat juga sedang menyiapkan dua nama beken untuk melawan incumbent, Basuki T Purnama alias Ahok.

Ketua DPP Partai Demokrat Jemmy Setiawan mengatakan calon pemimpin Ibukota yang sedang disiapkan partai pimpinan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tentu orang yang punya kapasitas dan memahami masyarakat Jakarta yang majemuk.

BACA JUGA: KTP dari Relawan Ujungnya Cuma Jadi Dagangan Ahok?

“Calon pemimpin Jakarta haruslah orang yang memiliki daya uji di atas rata-rata, dimana persoalan-persoalan Jakarta bukanlah persoalan pada umumnya. Paling penting adalah memimpin Jakarta haruslah dapat meminimalisir untuk tidak melukai hati masyarakat,” kata Jemmy di Jakarta, Sabtu (27/2).

Masyarakat Jakarta dengan kompleksitas persoalannya, lanjut Jemmy, butuh pemimpin yang arif dalam melihat segala keputusannya mempertimbangkan berbagai hal. Dengan begitu, penanganan-penanganan persoalan Jakarta menjadi soft landing.

BACA JUGA: Parpol Tak Usung Calon Bakal Dihukum, Ini Kata Yusril

Situasi itulah yang mendasari Partai Demokrat untuk sangat berhati-hati dalam memilih dan memilah nama-nama yang layak di dukung memimpin Jakarta. Selain tingkat popularitas, mereka juga harus bersih dalam catatan merah persoalan korupsi.

Lantas siapa nama-nama yang sedang disiapkan partai berlambang bintang mercy? Menurut Jemmy, keduanya adalah Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta Nachrowi Ramli dan mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) era SBY, Roy Suryo. Keduanya sedang ramai dibicarakan di internal Demokrat.

BACA JUGA: Yusril Anggap PBB Tak Bisa Diandalkan

“Apakah nama tersebut yang akan diusung oleh partai tentunya ada mekanisme baku yang harus dilewati di BPOKK dan Bappilu partai. Berbagai pertimbangan dan kajian pasti akan dilakukan partai untuk menjaring nama yang dapat mewakili demokrat untuk maju sebagai Guburnur DKI Jakarta,” jelas Jemmy.

Nama Nachrowi Ramli dan Roy Suryo masih dalam proses survei. Jika hasilnya baik maka tidak menutup kemungkinan salah satu dari keduanya yang akan muncul mewakili Demokrat bertarung dalam Pilkada DKI Jakarta.(fat/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ulah Teman Ahok Bikin PDIP Gerah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler