Nongkrong Sambil Ngopi, MAXX COFFEE Bisa Jadi Pilihan

Rabu, 05 Oktober 2016 – 15:40 WIB
Nongkrong Sambil Ngopi, MAXX COFFEE Bisa Jadi Pilihan. Suasana MAXX COFFEE Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan. For JPNN.com

jpnn.com - JPNN.com JAKARTA - Anda pecinta kopi? Tempat ini layak dijadikan tempat untuk nongkrong sambil menyeruput kopi dengan cita rasa terbaik. 

Namanya adalah MAXX COFFEE, sebuah jaringan coffee shop lokal Indonesia yang berada di bawah naungan Lippo Group. 

BACA JUGA: Antam Butuh Suntikan Dana Rp 3,5 Triliun

Gerai MAXX COFFEE sudah menyebar di seluruh Indonesia. Total saat ini sudah mencapai 58 gerai. 

Gerai terbaru selama akhir bulan September dan awal bulan Oktober sebanyak 6. Masing-masing Terminal 3 Ultimate Bandara Soekarno-Hatta, Lippo Mall Kemang, Cideng, Rumah Sakit Hermina Kemayoran, Rumah Sakit Kanker Dharmais Slipi, dan Manado Town Square.

BACA JUGA: Inden Rumah Kedua Bikin BCA Panen

"Kami berharap kami bisa memenuhi kebutuhan para pecinta kopi di tempat-tempat tersebut. Baik yang sedang berada di bandara, pusat perbelanjaan, dan rumah sakit.” ujar Head of Marketing MAXX COFFEE, Geoffry Samuel dalam keterangan persnya, Rabu (5/6). 

Kehadiran gerai MAXX COFFEE untuk memenuhi tingginya permintaan akan kopi berkualitas tinggi dan berkomitmen untuk menyajikan hanya biji kopi dengan kualitas terbaik dan segar serta standar pelayanan yang terbaik. 

BACA JUGA: Apartemen Eksklusif Murah di TB Simatupang, Mau?

Dengan peralatan berteknologi tinggi MAXX COFFEE menawarkan pelanggan bukan hanya sekadar pengalaman menikmati kopi tapi tetapi juga sebagai “Rumah Kedua”.

"Para pelanggan bisa menjadikan Maxx Coffee sebagai tempat berkumpul bersama teman atau kerabat,  tempat untuk bekerja maupun bersantai atau sekedar mencari ketenangan atau inspirasi dan mendapatkan pengalaman lebih dari sekedar kebutuhan minum kopi," kata Geoffry. 

Selain itu, dengan design store yang menarik, MAXX COFFEE berharap bisa berinteraksi lebih dekat dengan para pelanggannya.

MAXX COFFEE menggunakan biji kopi kualitas terbaik dari mancanegara seperti Brazil, Columbia dan Uganda. 

Dengan biji kopi pilihan, MAXX COFFEE senantiasa menyajikan kopi dalam setiap gelasnya dengan rasa yang kaya. Rasa citrusy, nutty, chocolaty, spicy, rich, smooth, and long finished akan ditemukan oleh para pencinta kopi ketika merasakan minuman dengan berbahan dasar espresso. Nikmati rasanya pada minuman-minuman seperti  Caramel Macchiato, Caffe Latte, Cappucino, Caffe Mocha, Vanilla Latte yang siap dinikmati oleh para pencinta kopi.

Selain menyajikan minuman dengan bahan dasar kopi, MAXX COFFEE juga menyediakan  pilihan dan olahan minuman  teh, cokelat, dan smoothies. Bagi yang mencari minuman non kopi bisa menikmati pilihan seperti Caramel Signature Chocolate, Green Tea Latte, Vanilla Black Tea Latte, Iced Shaken Hibiscus Tea Lemonade, Three Berry Smoothies dan masih banyak varian lainnya. 

Untuk para pencinta minuman blended, tersedia berbagai pilihan Frappe. Beberapa pilihan yang  menjadi favorit adalah Java Chip Frappe, Caramel Frappe, Cookies and Cream Frappe, Vanila Hazelnut Frappe. 

MAXX COFFEE bertekad menjadi Coffee Shop pilihan utama penggemar kopi dan akan menghadirkan total lebih dari 85 outlet hingga akhir tahun 2016 di seluruh Indonesia. (jpg) 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Harga BBM Urung Naik, Pertamina Tetap Untung


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler