Novanto Ingatkan Kubu Agung tak Menabrak Aturan

Jumat, 06 Maret 2015 – 11:32 WIB
Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar hasil Munas Bali, Setya Novanto. Foto: Istimewa

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar hasil Munas Bali, Setya Novanto mengingatkan kubu Munas Ancol pimpinan Agung Laksono yang mengkaim sudah memenangkan sengketa kepengurusan partai tidak boleh menambrak aturan.

Ini dikatakan Novanto menanggapi adanya informais bahwa kubu Agung akan melakukan perombakan kepengurusan Fraksi Golkar di DPR. Di sisi lain kubu Ical belum ada yang menang dalam sengketa kepengurusan DPP Golkar.

BACA JUGA: Istri Abraham Samad akan Diperiksa Bareskrim

"Ya, nanti semuanya kan ada mekanismenya. Kita tetap mengikuti mekanisme yang berlaku dan tidak menabrak aturan," kata Novanto di gedung DPR, Jakarta, Jumat (6/3).

Politikus Golkar yang kini menjabat Ketua DPR tersebut meyakini akan ada solusi atas konflik bekepanjangan yang terjadi di internal partainya. Karena bagaiamapun, baik kubu Agung maupun kubu Aburizal Bakri (Ical) merupakan keluarga besar Partai Golkar.

BACA JUGA: Demokrat Gelar Konsolidasi Agar tak Pecah seperti Golkar dan PPP

"Kita semuanya ini merupakan suatu keluarga besar Partai Golkar. Tentu ini akan kita lihat perkembangan-perkembangan karena semua ini adalah keluarga besar. Semuanya mempunyai jalan keluar terbaik untuk kepentingan partai," jelasnya.(fat/jpnn)

 

BACA JUGA: Bareskrim Tunggu Denny Indrayana Sampai Sore

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jangan Istimewakan Denny Indrayana


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler