Nusakambangan Sudah Siap jadi Saksi Eksekusi Mati

Selasa, 10 Mei 2016 – 15:39 WIB
Jaksa Agung M. Prasetyo. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA—Jaksa Agung M. Prasetyo mengakui sudah ada persiapan dan koordinasi untuk eksekusi mati terpidana kasus narkoba. Namun, jumlah yang akan dieksekusi  dan waktu pelaksanaan belum ditentukan. Tetapi untuk lokasi sudah dipersiapkan.

“Tinggal nanti kami tetapkan berapa yang akan dieksekusi. Kita lihat dulu lah. Lokasinya di Nusa Kambangan,” ujar Prasetyo di kompleks Istana Negara, Jakarta, Selasa, (10/5).

BACA JUGA: Tembak Beijing Expo, Untuk Target Liburan Oktober 2016

Diakuinya terpidana yang akan dieksekusi adalah yang terkait kasus narkoba. Belum termasuk kasus lainnya. Sejauh ini, kejaksaan belum merinci nama-nama yang bakal dieksekusi.

“Untuk saat ini narkoba dulu, supaya orang-orang tahu persis kita betul-betul perang terhadap narkoba,” politikus nonaktif Partai Nasdem tersebut. (flo/jpnn)

BACA JUGA: Ketua MPR Ajak Masyarakat Tak Reaktif soal Palu Arit

BACA JUGA: Lagi, HMI Goyang Saut Situmorang

BACA ARTIKEL LAINNYA... Situs Porno Ibarat Makanan Lezat Mengandung Kolesterol Tinggi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler