BACA JUGA: 9 Juta NPWP Aktif, 10 Juta Tak Jelas
Pelaksana Harian Komunikasi Publik Garuda Indonesia, Tri Poetra Sakti menjelaskan, dalam pelaksanaan penerbangan haji tahun 2008/2009 ini Garuda mengoperasikan 14 pesawat berbadan lebar sesuai spesifikasi yang ditetapkan Departemen Agama
Untuk pelaksanaan musim haji tahun ini Garuda Indonesia menugaskan 701 awak kabin, yang terdiri dari 94 awak kabin reguler Garuda Indonesia, dan 607 awak kabin non reguler yang direkrut dari sembilan daerah embarkasi
BACA JUGA: Unilever Bangun Pabrik Rp 500 M
Garuda Indonesia secara khusus merekrut awak kabin dari sembilan embarkasi tersebut sebagai bagian dari peningkatan pelayanan Garuda Indonesia kepada para jamaahKepala Komunikasi Publik Garuda, Pujobroto menambhakan, fase pemulangan (Phase II) akan dilaksanakan pada tanggal 13 Desember 2008 sampai dengan 10 Januari 2009
BACA JUGA: Investasi Saham Blue Chip, Jamsostek Siapkan Rp 1 T
Seperti yang terjadi pada tahun - tahun sebelumnya, dalam pelaksanaan pemulangan haji pada tahun ini, keterlambatan penerbangan masih mungkin terjadi akibat 'kongesti' (kepadatan lalu-lintas udara) di Bandara King Abdul Aziz, Jeddah"Khususnya pada sepuluh hari pertama phase pemulangan," lanjutnya. (wir/eri/fan)BACA ARTIKEL LAINNYA... Harga Tergerus, Medco Buyback Saham
Redaktur : Tim Redaksi