OTT, KPK Jaring Anggota DPR & Ketua Pengadilan Tinggi Sulut?

Sabtu, 07 Oktober 2017 – 17:00 WIB
OTT KPK. Foto : dok/jpg

jpnn.com, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dikabarkan menggelar operasi tangkap tangan (OTT) di Jakarta.

Diduga, Ketua Pengadilan Tinggi Sulawesi Utara inisial S dan Anggota DPR dari Fraksi Partai Golkar AAM terjaring dalam operasi ini.

BACA JUGA: KPK Merasa Hadapi Tragedi karena Gelar OTT Berkali-kali

Wakil Ketua KPK Laode M Syarief saat dikonfirmasi belum mau menjawab kabar kedua orang tersebut terjaring OTT.

Namun, dia membenarkan, pihaknya menggelar OTT dan mengamankan sejumlah uang asing.

BACA JUGA: Politikus PDIP Cecar Pimpinan KPK Soal Istilah OTT

"Ya, ada tim KPK yang turun ke lapangan pada Jumat tengah malam lakukan OTT di Jakarta," kata Laode saat dikonfirmasi, Sabtu (7/10).

Mengenai jumlah uang yang disita, Laode belum bisa memerincinya.

BACA JUGA: OTT KPK kok Seperti Minum Obat Sakit Kepala

Laode nelanjutkan, OTT tersebut diduga terkait dengan perkara hukum di Sulawesi Utara.

Dia menambahkan, KPK juga telah berkoordinasi dengan Mahkamah Agung (MA). OTT ini, kata dia, juga menjadi salah satu hasil kerja sama KPK dengan MA.

"Selengkapnya kami sampaikan di konferensi pers. Sesuai KUHAP kami bisa lakukan pemeriksaan maksimal 24 jam," pungkas dia.

Dari informasi yang dihimpun, selain Ketua Pengadilan Tinggi Sulawesi Utara inisial S dan Anggota DPR dari Fraksi Partai Golkar AAM, ada tiga orang lainnya yang diamankan KPK. (Mg4/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kepala Daerah Terjaring OTT, Mendagri Ogah Salahkan Partai


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
OTT KPK  

Terpopuler