Owi/Butet ke Final, Indonesia Amankan Tiga Gelar

Sabtu, 28 September 2013 – 22:00 WIB

jpnn.com - JOGJAKARTA - Indonesia berhasil mengamankan tiga gelar juara Yonex Sunrise Indonesia Open Grand Prix Gold 2013. Itu terjadi seiring terciptanya All Indonesia Final di kejuaraan yang dilangsungkan di GOR Among Rogo, Jogjakarta tersebut.

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir menjadi pasangan yang melambungkan asa Indonesia. Ganda campuran terbaik tanah air tersebut sukses menapak ke final usai menekuk wakil Tiongkok, Huang Kaixiang/Chen Qingchen dengan skor 21-15, 21-17.

BACA JUGA: Persib Pertahankan Djanur untuk Musim Depan

Di partai final, Owi/ Butet, sapaan karib keduanya bakal bersua Praveen Jordan/Vita Marissa yang sudah memastikan diri lolos terlebih dahulu. Kemenangan Owi/ Butet adalah hal yang sudah bisa ditebak. Sebab, mereka memang memiliki kekuatan jauh lebih baik dibanding duet asal Negeri Tirai Bambu, julukan Tiongkok tersebut.

Ajang sekelas Grand Prix Gold juga bukan level untuk Owi/Butet. Sebab, mereka adalah pasangan peraih gelar juara dunia 2013. Tak heran, Owi/Butet tidak menemui kesulitan berarti di turnamen dengan total hadiah sebesar USD 120 ribu tersebut.

BACA JUGA: Chelsea Ditahan Imbang Tottenham

Selain ganda campuran, Indonesia juga mengamankan gelar juara di nomor tunggal putra dan ganda putra. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Ricky Cedera, Angga/Ryan Lolos Final

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bekuk Tommy, Simon Tantang Hayom di Final


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler