Padang Tuan Rumah KKM Gebu Minang

Rabu, 08 Desember 2010 – 21:12 WIB
JAKARTA - Panitia Kongres Kebudayaan Minangkabau (KKM) Gebu Minang 2010 akhirnya memutuskan Ibukota Provinsi Sumatera Barat, Kota Padang menjadi tuan rumah Kongres Kebudayaan Minangkabau Gebu Minang (KKM-GM) tahun 2010.

"Keputusan tersebut diambil setelah Walikota Padang DR H Fauzi Bahar MSi, dengan senang hati berkenan kota yang dipimpinnya menjadi tuan rumah kongres," kata Ketua Umum KKM-GM, Ir Ermansyah Yamin Dt Tanmaliputi, usai menemui Menteri Hukum dan HAM Patrialis Akbar di kantornya, kawasan Kuningan Jakarta, Rabu (8/12).

Selain memberi tahu Kota Padang sebagai tuan rumah KKM, kedatangan pihak panitia yang terdiri dari Ermansyah, H Buyung (Zakirwan) dan Firdaus Effendi itu, sekaligus melaporkan persiapan akhir penyelenggaraan KKM.

"Beliau kan salah seorang Ketua di Gebu MinangKarena KKM ini diinisiasi oleh Gebu Minang, maka sudah pada tempatnyalah kami ini menyampaikan persiapan akhir menjelang kongres dan sekaligus memohon kehadiran beliau di kongres

BACA JUGA: KPU Kobar Dinilai Melawan Hukum

Dan alhamdulillah, Pak Patrialis sudah pasang niat untuk hadir," ungkapnya.

Bagi kami, lanjutnya, niat beliau untuk hadir itu sangat kami hargai mengingat tingkat kesibukkannya selaku menteri sangat luar biasa akhir-akhir ini.

Soal ada niat untuk hadir itu dibenarkan oleh Menkum Ham Patrialis Akbar
"Maaf, saya hanya bisa pasang niat dulu, soalnya tanggal 12 Desember sudah ada kegiatan HAM bersama mahasiswa di Istora dan pembahasan RUU di DPR," jawab Menkumham.

Ia tambahkan, jadi menteri sekarang tak mengenal hari dan waktu

BACA JUGA: Polisi Waspadai Ancaman Bom di Jogja

Berkunjung ke daerah, kata dia, justru sering digunakan waktu hari libur
"Jadi, memang sibuk sekali," pungkasnya.

Di tempat yang sama, Ketua Organizing Commite (OC) Kongkres Kebudayaan Minangkabau (KKM) Gebu Minang 2010, Drs

BACA JUGA: Bendera Dukung Sultan Marak di Gunungkidul

Zulhendri Chaniago IM, menjelang keberangkatannya ke Padang, kemarin, mengatakan pihaknya siap menggelar helat Gebu Minang tersebut di Kampus UPI, Lubuk Begalung, Padang pada 12-13 Desember mendatang.

"Kalau semua menteri asal Minang sibuk dan gubernur Sumatera Barat juga ada kegiatan lain yang tak bisa ditunda, maka KKM Gebu Minang ini direncanakan akan dibuka sendiri oleh Ketua Umum Gebu Minang, Mayjen TNI (Purn) Asril HTanjung," kata mantan anggota Komisi II DPR-RI ini.

Dijelaskan Zulhendri, sampai kemarin sekitar 800 sampai 1000 peserta dari nagari-nagari yang sudah conform untuk hadir dalam KKM yang semula bakal digelar di Bukittinggi, tetap komit akan hadir ke Padang"Kami sudah mempersiapan segala sesuatunya, termasuk penginapan untuk peserta yang datang dari berbagai daerah dan pelosok di Sumatera Barat," kata Zul.

Ia menambahkan, ahli sejarah Islam Asia Tenggara, ProfDRAzzyumardi Azra dipastikan akan menjadi keynote speacker dalam acara KKM yang akan berlangsung selama dua hari penuh itu. (fas/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Besok, Gubernur Rame-rame Temui Gamawan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler