Pajak-JPNN Jajaki Kerjasama

Selasa, 25 Januari 2011 – 16:20 WIB
Don Kardono (kiri), Rida K Liamsi (kedua dari kiri), Hario Damar (berdasi) bersama tim dari Pajak di kantor JPNN, Selasa (25/1).
JAKARTA - Tim dari Koperasi Pegawai Kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak, Kementerian Keuangan RI, menjajaki kerjasama penyebaran informasi dengan Jawa Pos National Network (JPNN) GroupPertemuan berlangsung di kantor Graha Pena Jawa Pos, lantai 5 (JPNN), Jl Kebayoran Lama No.12 Jakarta, Selasa (25/1) siang

BACA JUGA: Moderland Target Penjualan Rp 530 M



"Kami ingin menjajaki kemungkinan kerjasama penyebaran informasi tentang pajak
Misalnya tentang wajib pajak," kata Hario Damar, ketua koperasi pegawai kantor pusat Dirjen Pajak di depan Dirut JPNN Rida K Liamsi.

Didampingi Temi Utami dan sejumlah staf, Hario menyatakan ketertarikannya untuk menjalin kerjasama, karena JPNN Group memiliki jaringan media terbesar di seluruh se-Indonesia

BACA JUGA: Bos Manunggal Sejati Siap Beli Mandala

"Mudah-mudahan kita bisa kerjasama dalam rangka membantu menyebarkan informasi tentang pajak
Toh kalau ada hasil positif pasti untuk negara juga," ujar Hario sambil memperlihatkan majalah Pajak edisi terbaru

BACA JUGA: Kembangkan Varian, Toshiba Gandeng AMD



Dirut JPNN, Rida K Liamsi, menyambut baik rencana kerjasama tersebut"Ya, intinya kami menyambut baik niatan baik iniApalagi akan ada manfaat bagi bangsa kitaSoal konsep, silahkan dibicarakan lebih lanjut," kata Rida sambil tersenyum

Hadir mendampingi Rida, antara lain GM JPNN Erwin D Nugroho, Manager Newsroom JPNN Auri Jaya, Pemred INDOPOS Don Kardono, dan Manager Marketing JPNN Liliek Ediyono.(gus/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Potensi Jual Saham Masih Tinggi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler