Pakai Payung saat Liputan Bencana Alam, Reporter TV Ini Kena Skors

Senin, 26 September 2016 – 09:08 WIB
Seorang reporter tv di China mewawancarai relawan. Foto: sina

jpnn.com - XIAMEN - Nasib apes menimpa seorang reporter televisi yang sedang meliput evakuasi dan bersih-bersih, usai bencana alam terjadi di daerah tugasnya.

Reporter wanita yang tidak disebutkan namanya ini bekerja di Xiamen TV, sebuah stasiun televisi di Xiamen, China.

BACA JUGA: Mau Pakai PSK Tanpa Kondom? Siap-Siap Saja Didenda Ratusan Juta

Dia terlihat sedang bertugas di daerah yang terkena dampak Topan Meranti, pekan kemarin.

Dari gambar yang tersebar di sebuah media sosial di China, si reporter ini tertangkap kamera memakai payung, mengenakan kacamata sunglasses dan dengan tas tangan tergantung mewawancarai seorang relawan tim evakuasi.

BACA JUGA: Promosikan Wisata dan Budaya, Malaysia Gelar Citra Warna 2016

Foto ini kemudian menjadi viral. Tak butuh waktu lama, perusahaan tempat si reporter bekerja mengeluarkan pernyataan di akun resminya di Weibo.

Perusahaan menskorsnya. "Dia gagal melakukan wawancara dengan baik dan telah merusak citra wartawan, serta berdampak negatif buat masyarakat," bunyi pernyataan dari perusahaan tersebut.

BACA JUGA: Vonis Tragis! Terdakwa Penistaan Agama Tewas Ditembak saat ke Ruang Sidang

Seperti diberitakan shanghaiist, keputusan dari perusahaan ini menuai perdebatan.

Ada yang setuju. "Bravo untuk perusahaan ini. Jurnalis harus belajar menunjukkan rasa hormat dan simpati di tengah bencana," tulis salah seorang pengguna web.

Namun tak sedikit juga yang menilai skorsing buat reporter itu berlebihan. "Skorsing ini hanya cara perusahaan menutup kesalahannya sendiri. Reporter itu tidak harus diskors," respons lainnya. (adk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Leonardo DiCaprio, Korupsi di Malaysia dan Marlon Brando...


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler