PAM Jaya Tingkatkan Layanan Air di Marunda Kepu dengan Upaya Ini

Selasa, 11 Oktober 2022 – 22:46 WIB
PAM Jaya meningkatkan pelayanan di Marunda Kepu, Jakarta Utara, dengan melakukan konfigurasi jaringan. Foto: dokumentasi PD PAM JAYA

jpnn.com, JAKARTA UTARA - Perusahaan Air Minum (PAM) Jaya meningkatkan pelayanan di Marunda Kepu, Jakarta Utara, dengan mengonfigurasi jaringan serta membuat bak dan pompa transfer untuk meningkatkan tekanan air. Pekerjaan ini dimulai sejak Oktober dan ditargetkan selesai Desember 2022.

Direktur Utama PAM Jaya Arief Nasrudin mengatakan konfigurasi jaringan menuju Marunda Kepu dilakukan dengan percabangan jalur di Jalan Akses Marunda ke Kawasan Berikat Nusantara (KBN) dan PC 76 Valve 600 milimeter di Jalan Reformasi Akses Marunda.

BACA JUGA: Hampir Akhir Tahun, BUMD DKI Lambat Serap Anggaran, Terendah PAM Jaya

Selanjutnya, percabangan sebelum input Marunda Kepu PC 7706 di Kampung Bidara dan percabangan setelah jembatan BKT ke PC 7706 di Bulak Turi.

“Konfigurasi jaringan kami lakukan. Namun, agar suplai air dapat optimal di Marunda Kepu, kami membuat bak serta pompa transfer untuk meningkatkan tekanan,” ucap Arief, Selasa (11/10).

BACA JUGA: Anak Perusahaan Moya Holding Lolos Prakualifikasi Mitra PAM Jaya

Dia menyebutkan bak yang akan dibangun PAM Jaya berkapasitas 18,6 meter kubik dengan pompa berkapasitas hingga 5 liter per detik yang ditempatkan sebelum Kanal Banjir Timur.

Sebelumnya, PAM Jaya memasang master meter sejak Juli 2017 untuk melayani warga Marunda Kepu. Namun, seiring berjalannya waktu, terjadi peningkatan kebutuhan yang mesti dipenuhi.

BACA JUGA: Jelang Kontrak Berakhir, PAM Jaya Sepakat Rekrut Karyawan Palyja dan Aetra

“Di Marunda Kepu, terjadi peningkatan kebutuhan dibandingkan pada awal dibangun master meter. Artinya, air yang sebelumnya cukup, sekarang menjadi perlu ditingkatkan,” katanya.

Eks Direktur Utama PD Pasar Jaya itu menambahkan perkembangan area di hulu Marunda Kepu menyebabkan kebutuhan air makin meningkat.

Selama upaya peningkatan pelayanan di Marunda Kepu, PAM Jaya menyediakan suplai air kepada warga melalui mobil tangki sejak Mei 2022.

“Kami selalu memastikan kebutuhan air warga di Marunda Kepu dapat terpenuhi. Sejak Mei 2022 hingga saat ini, kami mengirimkan air melalui mobil tangki hingga 2.068 meter kubik atau lebih dari dua juta liter air untuk warga,” tuturnya. (mcr4/jpnn)


Redaktur : Tarmizi Hamdi
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler