PAN Ingin Menang Lagi, Sudah Sebut Nama Kandidat

Kamis, 09 Maret 2017 – 00:16 WIB
Partai Amanat Nasional (PAN). Ilustrasi: dokumen JPNN.Com

jpnn.com - jpnn.com -  DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Jambi sangat percaya diri menghadapi Pilkada Kota Jambi, Merangin, dan Kerinci, yang digelar 2018 mendatang.

Hal ini setelah partai berlambang matahari terbit tersebut jagonya menang di Pilkada Muaro Jambi, Tebo, dan Sarolangun.

BACA JUGA: Mendapat Dukungan Maju Lagi, Bima Arya Bilang...

Kini, PAN mulai menyiapkan kadernya yang akan diusung di pilkada 2018 mendatang.

Ketua Bappilu DPW PAN Provinsi Jambi, Supriono mengatakan sebagai langkah dan persiapan awal pihaknya sudah meminta kader untuk bersosialisasi.

BACA JUGA: Hampir Pasti PKS-Demokrat Koalisi

Dirinya menginginkan agar di Pilkada tahun depan itu, PAN kambali menjadi pemenang.

“Kita sudah minta kader untuk bersosialisasi. Kita ingin di Pilkada 2018, PAN bisa keluar sebagai pemenang,” ujarnya kemarin.

BACA JUGA: Tiga Bupati Bakal Berebut Kursi Gubernur

PAN akan segera membuka pendaftaran bakal calon kepala daerah. Setelah itu, partai akan mensurvei elektabilitas para kandidat.

“Kita buka pendaftaran dan kita survei calon. Makanya kita minta agar kader untuk bersosialisasi,” ucapnya.

Menurutnya, pendaftaran tidak semata-mata hanya untuk kader internal saja. Tapi juga dari eksternal partai.

“Yang jelas kita ingin mengusung mereka yang kuat. Dasarnya adalah survey tadi. Jadi kita tidak main-main mendorong calon,” ucapnya.

Lantas siapa saja kader sudah dipersiapkan? Anggota Komisi I DPRD Provinsi Jambi ini menjelaskan di Kota Jambi partainya mempunyai Zumi Laza.

Kemudian di Merangin ada H Nalim dan Madian Saswadi, sedangkan Kerinci ada Yuldi Herman.

“Sekarang baru ini nama-nama yang muncul dari internal. Kita tidak membatasi, siapa saja kader yang ingin maju silakan,” jawabnya.(nid)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Politikus PAN Ini Yakin Namanya Dicatut di Kasus e-KTP


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler