Panik! Pesawat Jatuh Menimpa Rumah dan Kandang Sapi di Sumenep

Senin, 26 September 2016 – 12:33 WIB
Ilustrasi. Foto: ist for JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Anggota Komisi V DPR asal Madura, M Nizar Zahro membenarkan informasi bahwa sebuah pesawat jatuh di daerah Sumenep pada Senin (26/9) pagi. 

Namun, dia belum bisa memastikan pesawat dari maskapai mana yang jatuh.

BACA JUGA: Datangi KPK, Istri Irman Gusman Tutupi Wajahnya..

"Info benar (ada pesawat jatuh) di desa Benmaling, Pulau Gili Raja, Kecamatan Giligenting Kabupaten Sumenep," kata Nizar menjawab JPNN.com, Senin.

Menurut informasi yang dia peroleh dari kepala desa setempat, warga panik dengan adanya peristiwa itu.

BACA JUGA: Sekjen DPD jadi Saksi Irman Gusman

Namun dia belum bisa memastikan jumlah korban jiwa.

"Katanya ada korban karena bagian pesawat menimpa rumah dan kandang sapi. Penduduk setempat panik dengan adanya pesawat jatuh," jelasnya. (fat/jpnn)

BACA JUGA: Sidang Dibuka, Kubu Jessica Langsung Hadirkan Ahli Hukum Pidana

BACA ARTIKEL LAINNYA... KPK Periksa Sekjen DPD Terkait Kasus Irman Gusman


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler