Panwas Endus Politik Uang di Pemilukada Banten

Sabtu, 08 Oktober 2011 – 07:55 WIB

SERANG - Panwaslukada Banten bakal mengawasi ketat manuver tim sukses (timses) tiga kandidat pasangan calon yang berlaga dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) BantenItu menyusul indikasi money politics untuk mendukung calon tertentu selama kampanye dan saat pencoblosan yang akan digelar 22 Oktober mendatang

BACA JUGA: DPR Evaluasi PT Freeport



”Kami sudah mengendus indikasi money politics pertarungan tiga kandidat calon gubernur
Indikasinya menguat,” terang Ketua Divisi Hukum dan Penindakan Panwaslukada Banten, Haer Bustomi. 

Dia juga mengingatkan semua pasangan calon dan timses masing-masing kandidat tidak menempuh cara-cara kotor seperti politik uang

BACA JUGA: Atut Janji Mantapkan Ekonomi Berbasis Unggulan

”Politik uang juga termasuk pemberian door prize, hadiah-hadiah ataupun dalam bentuk lainnya
Kalau ada pasti kami tindak tegas,” cetusnya juga

BACA JUGA: Ical Dukung Renegosiasi Freeport



Ultimatum pelarangan money politics selain kepada setiap timses Calon Gubernur (Cagub) dan Calon Wakil Gubernur (Cawagub) juga disosialisasikan kepada wargaDengan mempopulerkan jargon, Politik Uang No, Pilgub Jujur dan Adil Yes. 
 
”Karena pencerdasan politik bagi masyarakat bukan hanya tugas pelaksana pemilukada saja, tetapi tugas para timsesSaya minta masyarakat melaporkan jika menemukan indikasi politik uang,” cetusnya jugaKarena itu, Panwaslukada Banten mengerahkan 2.024 pengawas hingga tingkat desa untuk fokus mengawasi money politics ini

Sementara itu guna menekan terjadinya ancaman bentrok antarpendukung fanatik kandidat Pilgub Banten saat kampanye, Polda Banten meminta penambahan personel kepada Mabes Polri”Kami minta penambahan 1 SSK (satuan setingkat kompi, Red) kepada Mabes Polri guna memperkuat pengamanan,” terang Kapolda Banten, Brigjen Pol Eko Hadi Sutedjo

Saat ini Polda Banten sudah mengerahkan 2.400 personel untuk berjaga keamanan tiga kabupaten dan dua kota yakni Kabupaten Serang, Lebak, Pandeglang dan Kota Cilegon serta Kota SerangSedangkan, untuk Tangerang pengamanan dilakukan Polda Metro JayaDibagi tiga polres yakni Polres Metro Tangerang dengan mengerahkan 1.127 personel, Polres Kabupaten Tangerang (1.400 personel) dan Polres Metro Jakarta Selatan (850 personel)(bud)

BACA ARTIKEL LAINNYA... MK Perpanjang PSU Pemilukada Pekanbaru


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler