Pasir Putih Jadi Pilihan Warga Depok Berlibur

Kamis, 31 Juli 2014 – 10:36 WIB
Lokasi wisata air Pasir Putih, Sawangan, Depok, ramai didatangi warga menghabiskan masa liburan. Foto: Mesya Mohamad/JPNN.com

jpnn.com - DEPOK - Ingin menikmati wisata air, tidak perlu jauh-jauh dan mahal. Di Sawangan, ada lokasi wisata air Pasir Putih yang murah meriah, tapi fasilitasnya lengkap. Mulai dari waterboom, kolam renang, pemondokan, restoran, tempat main anak-anak, live music, dan lain-lain.

Seperti yang terpantau di tempat wisata Pasir Putih, ribuan masyarakat mulai anak-anak hingga lansia terutama yang berasal dari wilayah Depok memadati lokasi tersebut. Petugas pun memberlakukan sistim antre karena padatnya pengunjung.

BACA JUGA: Isu Daging Celeng Teror Sumsel

"Kalau tidak antre nanti enggak ketahuan yang bayar dan enggak bayar," kata Udin, petugas di loket tiket, Kamis (31/7).

Dia mengungkapkan, sejak Senin (28/7) hingga hari ini Pasir Putih selalu ramai. Meski padat pengunjung, pihak pengelola tidak menaikkan harga tiket. Untuk anak-anak di atas tiga tahun tetap Rp 20 ribu per orang, dan dewasa Rp 25 ribu.

BACA JUGA: Sodorkan Klaim Juanda Terbebas dari Praktik Pemerasan TKI

"Enggak pakai naikin tiketlah. Yang punya Pasir Putih ini orangnya dermawan jadi bantu warga Depok menikmati wisata air yang murah," ujarnya berpromosi.(esy/jpnn)

BACA JUGA: Pemkab Probolinggo Tolak Jatah PNS

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bayi 20 Hari Selamat dari Maut Tenggelamnya Feri di Kapuas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler