PDIP Laksanakan Defile Sebelum Daftar Bacaleg ke KPU, Hasto Naik Delman

Kamis, 11 Mei 2023 – 12:17 WIB
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto saat menumpangi delman menuju kantor KPU, Jakarta Pusat, Kamis (11/5). Aristo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Kader dan elite PDI Perjuangan melaksanakan parade dari kantor mereka di Jalan Diponegoro menuju gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Kamis (11/5).

Adapun, parade digelar oleh kader dan elite karena DPP PDIP ingin mendaftarkan bakal calon legislatif (bacaleg) DPR RI ke KPU pada Kamis ini.

BACA JUGA: PDIP Diprediksi Pilih Sosok Ini jadi Pendamping Ganjar, Sandi Berpotensi Diserbu Kampanye Negatif

"Rombongan DPP PDI Perjuangan berjalan kaki dan sebagian naik dokar menuju kantor KPU Pusat. Ada defile yang meramaikan suasana pendaftaran," kata Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto melalui keterangan persnya, Kamis ini.

Black Bull Drum Corp hasil binaan BKN PDIP tampak menjadi peserta terdepan dalam parade yang digelar parpol berkelir merah itu.

BACA JUGA: Bu Mega Copot Irjen (Purn) dari Ketua DPD PDIP Maluku, Lalu Tunjuk Benhur Watubun

Setelah itu, Tim Pasukan Pengibar Bendera Pusaka atau Paskibraka dan Tim Bhinneka Tunggal Ika tampak di belakang Black Bull Drum Corp.

PDIP melibatkan sepuluh delman dalam defile ke kantor KPU dan Hasto terlihat menumpangi andong terdepan sembari menunjukkan salam tiga jari.

BACA JUGA: Berulah Keterlaluan di Depan Djarot & Komar, Murad Ismail Dicopot dari Ketua DPD PDIP Maluku

Terlihat, beberapa elite PDIP seperti Komarudin Watubun, Utut Adianto, Eriko Sotarduga, Ribka Tjiptaning, Arif Wibowo, dan Djarot Syaiful Hidayat terlihat menumpangi delman dalam parade kali ini.

Rombongan defile sampai di depan kantor KPU sekitar pukul 9.40 WIB dan Hasto bersama elite PDIP segera memasuki area gedung lembaga yang dipimpin Hasyim Asyari itu.

Menurut Hasto, rombongan dari PDIP bergerak dengan rapi, tertib, dan tidak bawa massa berlebih dalam pendaftaran ke kantor KPU.

"Defile yang ikut hari ini sebagai bentuk kepedulian PDI Perjuangan terhadap kebudayaan Nusantara," lanjut dia.

Pria asal Yogyakarta itu mengatakan PDIP di berbagai tingkat pada Kamis ini bakal mendaftarkan secara serentak ini bacaleg ke kantor KPU dari tingkat nasional hingga kabupaten atau kota.

"Dilakukan secara serentak pada 11 Mei," kata Hasto.

Dosen Universitas Pertahanan (Unhan) itu mengatakan PDIP sudah menyelesaikan kelengkapan administratif secara matang sebelum mendaftarkan bacaleg serentak pada Kamis ini.

"Dalam rombongan DPP yang ikut antara lain Pak Ahmad Basarah, Utut Adianto, Eriko Sotarduga, Arif Wibowo, Djarot Syaiful Hidayat serta Ibu Sri Rahayu, dan Ibu Sadarestuwati, serta DPP Partai lainnya," kata Hasto. (ast/jpnn) 

Simak! Video Pilihan Redaksi:

BACA ARTIKEL LAINNYA... DPP PDIP Tegas, Pecat Murad Ismail yang Emosional


Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler