PDIP Selektif Cari Motor Penggerak Partai

Jumat, 18 September 2015 – 07:38 WIB

jpnn.com - TEGAL - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kota Tegal H Edy Suripno menginstruksikan kepada seluruh komponen partai agar lebih jeli dalam melakukan penjaringan terhadap individu-individu yang bakal didaulat menjadi pengurus partai di tingkat Anak Ranting maupun Ranting.

Uyip mengatakan, kekuatan partai tercermin dari karakter dan komponen yang menjadi motor penggerak partai. Yakni, para pengurus partai.

BACA JUGA: Ratusan Buruh Geruduk Perusahaan, Protes PHK Sepihak

Kepengurusan tingkat Anak Ranting dan Ranting, kata dia, itu yang bakal menjelma jadi poros kekuatan partai sesungguhnya.

Sebab, akan bersentuhan langsung dengan kehidupan rakyat dan selanjutnya ditargetkan dapat menjadi kekuatan rakyat yang riil.

BACA JUGA: Hari Ini Empat Perempuan Mesum Dicambuk

"Oleh Bung Karno disebut machtsvorming. Karena itu, kami tidak akan main-main dalam membentuk kepengurusan partai di tingkat Anak Ranting dan tingkat Ranting," kata Uyip, kemarin. (nam/sam/jpnn)

BACA JUGA: Kisah Suami yang Gemar Selingkuh dengan Para Sosialita Sahabat Istri Sendiri

BACA ARTIKEL LAINNYA... Duh...Sedihnya Petani Karet


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler