TIMIKA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mimika, Papua, tahun ini mengirimkan lima anak lulusan Sekolah Menengah Umum (SMU) untuk kuliah ke ChinaSiswa yang terpilih berdasarkan hasil seleksi itu akan dikuliahkan dengan biaya dari Pemkab Mimika
BACA JUGA: ICW Dukung LKS Masuk BOS
Kelima siswa tersebut adalah Yansen H Boyau, Onisimus Yemaro, Norbertha Douw yang merupakan siswa tamatan SMA Negeri 1 Mimika, bersama Apretina Tinal dan Delson Mandela.Dinas Pendidikan Menengah (Dispenmen) akan segera mengurus keberangkatan mereka ke China
BACA JUGA: Ketatnya Syarat Hambat Pencairan Tunjangan Guru
Biaya pendidikan mereka kita bantu, dengan harapan ketika kembali dapat mengabdi di Pemda Mimika,” ujar Kepala Dispenmen Kabupaten Mimika, DrsSombuk menjelaskan, pihaknya sudah membicarakan masalah keberangkatan lima siswa itu dengan bupati
BACA JUGA: Pendamping BOS dan BOP Ngadat
Dispenmen akan berupaya upaya cepat, sehingga lima anak yang akan melanjutkan sekolah di Universitas Cina dapat segera berangkat ke Jakarta, untuk pembekalan bahasa dan terkait pengurusan visa mereka.Dia menjelaskan, kelima siswa itu akan menyusul 20 siswa dari Papua Barat yang telah berangkat lebih dahulu dan telah ikut pembekalan Bahasa Cina di Jakarta"Tinggal Mimika saja yang belum berangkatSecepatnya akan saya lapor ke bupati untuk Mimika juga segera berangkat ke Jakarta,” ujarnya.
Dijelaskan Sombuk, lima siswa yang akan diberangkatkan ke Cina itu telah disarankan untuk mengambil jurusan ekonomi dan keuangan"Karena di sana bagus untuk belajar keuangan, dengan harapan setelah mereka tamat dapat, masuk di bagian keuangan karena di bagian tersebut, Orang Papua belum ada," terangnya
Para siswa diberikan waktu satu minggu, untuk mempersiapkan berkas baik itu ijazah, surat kesehatan dan tanda pengenal diri serta yang lainnya, dan nantinya dibutuhkan untuk kuliah di China"Saya sangat bangga dan berterima kasih kepada Pemda Mimika, yang telah memilih anak saya untuk melanjutkan sekolahnya di luar negeri," ujar Lies Boyau, yang anaknya terpilih kuliah di China(ave/sam/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sekolah Denpasar Krisis Lahan
Redaktur : Tim Redaksi