Pemda Tak Wajib Rekrut Atlet jadi CPNS

Sabtu, 06 November 2010 – 04:52 WIB

JAKARTA -- Asisten Deputi Bidang Sumber Daya Manusia (SDM) Aparatur Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB, Kuniyati, menjelaskan, masing-masing pemda punya kewenangan untuk menyediakan atau tidak menyediakan formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) untuk lulusan SMA yang berprestasi di bidang olah raga

Ditegaskan Kuniyati, Kemenpan-RB tidak mewajibkan pemda menyediakan formasi bagi atlet berprestasi meski hanya lulusan SMU

BACA JUGA: Tiga Jaksa Nakal di Kaltim Belum Dipidanakan

"Pokoknya terserah pemda
Kalau merasa tidak membutuhkan, ya jangan mengusulkan formasinya

BACA JUGA: KPK Sita Mobil dari Tersangka Korupsi Sarung

Kan pemda juga yang nantinya menggunakan
Jadi gak wajib mengakomodir atlet berprestasi jadi CPNS," terang Kuniyati kepada JPNN, Jumat (5/11).

Dia menjelaskan, untuk tahun ini, ada daerah yang mengajukan formasi untuk atlet lulusan SMU, tapi ada juga yang tidak mengusulkan

BACA JUGA: Dipastikan Pendaftaran CPNS Akhir November

Dijelaskan, hal ini menyangkut selera masing-masing daerahJika misalnya daerah ini ke depannya ingin berprestasi di bidang olah raga, ya tentunya memberikan kemudahan-kemudahan bagi para atlet berprestasiNamun jika tidak, ya tidak masalahDisebutkan, dari tahun 2007 hingga 2009, ada 883 atlet lulusan SMU yang direkrut pemda jadi CPNSAngka itu untuk seluruh daerah di Indonesia.

Kuniyati menjelaskan, lowongan CPNS tidak bisa serta merta dijadikan momen untuk menyediakan lapangan kerjaJangan sampai, lanjutnya, rekrutmen CPNS disemangati untuk menampung pengangguran"Semua harus disesuaikan kebutuhan, karena kalau tidak hanya akan membenani keuangan negaraRekrutmen CPNS adalah dalam rangka mencari tenaga-tenaga pelayan masyarakat yang profesional, bukan semata-mata mengakomodir pencari kerja," terangnya(sam/esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Yang Hambat Justru Aturan Izin Presiden


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler